302 Personel Gabungan Diterjunkan dalam Operasi Ketupat di Paser

302 Personel Gabungan Diterjunkan dalam Operasi Ketupat di Paser

Pemasangan pita dilakukan Bupati Paser, Fahmi Fadli kepada personel gabungan secara simbolis menandai dimulainya operasi Ketupat 2024. (Prokopim Paser)--

PASER, NOMORSATUKALTIM - Sebanyak 302 personel gabungan diterjunkan dalam operasi ketupat 2024  di Kabupaten Paser.

Pelaksanaan ini selama 13 hari atau dimulai 4 hingga 16 April.

Dari 302 personel gabungan ini terdiri 120 Polri, aparat TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, BPBD, pemadam kebakaran masing-masing 30 orang.

BACA JUGA : Kecelakaan di Tol Balikpapan-Samarinda Tewaskan Satu Orang, Diduga Karena Sopir Mengantuk

Selanjutnya tenaga medis 10 orang, serta 10 petugas jasa raharja, dan 20 personel sentra komunikasi, 10 personel PLN dan 2 petugas organisasi angkutan darat.

Bupati Paser, Fahmi Fadli mengatakan, pelaksanaan operasi ketupat sebagai komitmen nyata sinergitas Pemerintah Kabupaten Paser, TNI-POLRI dengan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan mudik dan Idulfitri 1445 Hijriah.

BACA JUGA : Polda Kaltim Terjunkan Ribuan Personel pada Operasi Ketupat Mahakam 2024

"Dalam operasi ini dipersiapkan enam pos pelayanan yang terdiri dari satu pos terpadu, dua pos pelayanan dan tiga pos pengamanan,  jalur-jalur rawan kemacetan, kecelakaan, kriminalitas, rawan bencana serta di pusat keramaian," kata Fahmi yang juga pembina upacara apel gelar pasukan pengamanan Idulfitri 1445 Hijriah di Halaman Kantor Bupati Paser, Rabu (3/4/2024).

Di tempat yang sama, Kapolres Paser AKBP Yusep Dwi Prasetya, menuturkan, kegiatan operasi ini mengedepankan kegiatan preventif.

Adapun dipantau yaitu pengamanan lebaran mudik serta pengamanan objek wisata.

BACA JUGA : Dishub Balikpapan Siagakan 175 Personel dan 6 Posko Selama Masa Mudik Lebaran 2024

Untuk lokasi pos terpadu akan ditempatkan di depan Masjid Agung Nurul Falah dikarenakan merupakan pusat keramaian.

"Kemudian ada empat pos pelayanan yakni di Mura Komam (perbatasan Kaltim-Kalsel), Longkali (perbatasan Paser-PPU), Terminal Kuaro, kilometer tujuh Tanah Grogot dan Muara Samu," tutup Yusep.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: