Innalillahi! Seorang Pria Tewas Tersambar Petir saat Bermain Bola

Innalillahi! Seorang Pria Tewas Tersambar Petir saat Bermain Bola

Detik-detik korban sebelum disambar petir dan setelah disambar petir.-(Tangkapan Layar/ Istimewa)-

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Detik-detik seorang pria tersambar petir saat bermain sepak bola terekam sebuah video viral di media sosial.

Peristiwa ini berlangsung di Stadion Siliwangi Bandung, pada Sabtu (10/2/2024) sore, sekitar pukul 15.30 WIB. Korban adalah pria asal Subang, Jawa Barat berinisial S berusia 30 tahun.

Salah seorang saksi mata di lokasi kejadian mengungkapkan, saat itu timnya sedang bertanding melawan tim korban dalam ajang Fun Football di Stadion Siliwangi atau dikenal sebagai Siliwangi Soccer Field.

BACA JUGA: Keluarga J Teken Pernyataan Siap Tinggalkan Babulu untuk Kurangi Trauma Warga

"Tim saya kan homebase-nya di Bandung, korban sama timnya dari Subang. Kejadiannya tadi jam setengah 4-an sore, korbannya meninggal kesambar petir," kata pria yang meminta identitasnya tidak dipublikasikan tersebut.

Menurutnya, saat itu kondisi cuaca masih cerah. Namun awan tebal menghitam sudah terlihat dari arah selatan dan timur Stadion Siliwangi.

Saat pertandingan memasuki sekitar menit ke-15, petir pertama terdengar menyambar. Tetapi, petir tersebut kena alat penangkal dan tak langsung menyambar ke lapangan.

Sedetik kemudian, petir kedua menyambar. Sontak membuat kedua kesebelasan itu kaget. Banyak orang yang langsung tiarap.

BACA JUGA: Algaka Peserta Pemilu di Tenggarong Akan Dibongkar Besok, Sukono: Target Kami Dua Hari

"Pas petir yang itu, semua langsung tiarap, termasuk korban. Udah gitu kan pada lari, korban malah enggak bangun-bangun," ungkapnya.

Berdasarkan informasi yang diterima Disway.id dari sejumlah akun media sosial, S diduga tersambar petir karena mengenakan sepatu dengan pul berbahan besi.

"Dari informasi yang dihimpun, korban sempat dibawa ke RS terdekat, namun nyawa tak tertolong," tulis keterangan video di akun bandungterkini dikutip pada Minggu (11/2/2024).

Untuk mengkonfirmasi hal ini, Disway.id telah menghubungi Chairman PSF Group, Gede Widiade selaku pengelola lapangan sintetis Siliwangi Soccer Field yang berada di lingkungan Kodam III/Siliwangi. Namun, Gede belum merespons konfirmasi insiden ini.

BACA JUGA: Speedboat Asal Tarakan Terbalik Setelah Dihantam Ombak di Perairan Maratua, 2 Orang Dikabarkan Meninggal Dunia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: