Akmal Malik Puji OPD, Serapan APBD Kaltim 92 Persen di 2023

Akmal Malik Puji OPD, Serapan APBD Kaltim 92 Persen di 2023

Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik menjabat tangan Gubernur Kaltim periode 2018/2023, Isran Noor yang hadir dalam Rapat Paripurna Ke-2 DPRD Provinsi Kaltim dengan agenda Peringatan HUT Provinsi Kaltim Ke-67 di DPRD Kaltim, Senin (8/1/2024) -(Adpimprov Kaltim)-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik mengapresiasi kinerja organisasi perangkat daerah (OPD).

Pasalnya, serapan anggaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim tahun 2023 lalu mencapai 92 persen. 

Capaian ini menjadi yang tertinggi dibanding serapan anggaran tahun-tahun sebelumnya.

“Sampai 28 Desember 2023, serapan anggaran Pemprov Kaltim mencapai 92 persen. Itu tertinggi loh,” puji Akmal Malik usai menghadiri Rapat Paripurna Ke-2 DPRD Provinsi Kaltim dengan agenda Peringatan HUT Provinsi Kaltim Ke-67 di DPRD Kaltim, Senin (8/1/2024).

Atas keberhasilan meningkatkan serapan anggaran tersebut, Pj Gubernur Akmal Malik menyampaikan terima kasih. 

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kaltim Sri Wahyuni dan seluruh perangkat daerah yang dinilainya memiliki langkah-langkah yang jelas untuk menyelesaikan target kinerja. 

“Itu adalah prestasi OPD-OPD, termasuk DPRD juga. Baik mulai penyiapan anggarannya, pelaksanaan hingga pengawasannya. Semua berkontribusi,” puji Akmal.

Dia berharap ke depan serapan anggaran Kaltim akan lebih baik lagi.  

Tahun 2022 lalu serapan anggaran Pemprov Kaltim masih berada di bawah 90 persen, yakni 84,67 persen. Pagu belanja APBD Perubahan Kaltim 2023 adalah sebesar Rp25,32 triliun. 

Sejak dilantik awal Oktober tahun lalu, Akmal Malik sudah mengingatkan agar serapan anggaran Pemprov Kaltim bisa ditingkatkan. 

Pasalnya kata Akmal, serapan anggaran yang tinggi secara langsung akan sangat berdampak terhadap peningkatan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan rakyat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: