Perbaikan dan Pemerataan Jalan di Balikpapan Getol Dilakukan

Perbaikan dan Pemerataan Jalan di Balikpapan Getol Dilakukan

Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud -(Disway/Adhi)-

Balikpapan, NOMORSATUKALTIM – Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud mengklaim, telah melakukan banyak perbaikan dan penataan kota di setiap sudut Balikpapan.

Hal ini disampaikannya, usai mengikuti Rapat Paripurna ke-26 masa sidang III tahun 2023 di gedung DPRD Balikpapan, Rabu (22/11/2023).

Meski baru menjabat sebagai kepala daerah dalam dua tahun ini, Rahmad mengaku, Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan gencar melakukan penataan dan pemerataan jalan dan fasilitas bangunan.

"Kalau belum maksimal, dalam konteks belum semuanya. Saya loh baru dua tahun. Tapi dalam satu tahun ini kita genjot. Kita bangun fasilitas. Sekolah kita bangun, Rumah Sakit kita bangun, fasilitas umum, jalan kita baikin. semua kita lakukan untuk kepentingan masyarakat," kata Rahmad Mas'ud.

"Sekarang boleh dilihat, jalan-jalan sudah di aspal. Masyarakat bisa merasakan sendiri, sesuai dengan komitmen kami, pak Sekda, kepala OPD. Artinya, di pemerintahan kami bagaimana mewujudkan pembangunan yang merata memperbaiki dan mempercantik kota Balikpapan," sambungnya. 

Lebih lanjut, Wali Kota Balikpapan ini menjelaskan, pemerataan jalan, terutama berkaitan dengan pengaspalan. Pemkot Balikpapan melakukan komunikasi dan koordinasi dengan instansi sampai ditingkat rukun tetangga (RT).

Lewat koordinasi tersebut, keinginan warga Balikpapan untuk menikmati pembangunan jalan aspal bisa diwujudkan.

"Ada warga melaporkan kami akan kerjakan, termasuk dekat rumahmu juga kan," katanya.

"Kalau jalan kota saya pastikan akan saya perbaiki. Melalui Kelurahan, ada LPM, kemudian RT juga sudah diberikan dana operasional. Dikasih aspal hotmix, dikasih garis, dikasih mata kucing, coba dilihat," ungkap Rahmad Mas'ud.

Lebih jauh, ia memaparkan, anggaran pekerjaan jalan di Balikpapan terbagi dalam tiga pelaksanaan. Yakni dikerjakan oleh Pemkot Balikpapan, Pemerintah Provinsi Kaltim dan juga melalui anggaran pemerintah pusat.

"Kalau jalan kota saya pastikan akan saya perbaiki. Berkat koordinasi pemerintah kota dengan provinsi juga, akhirnya ada beberapa jalan provinsi yang sudah di aspal dan diperbaiki. Termasuk jalan negara," ungkapnya

"Jalan Manggar semua sudah diaspal, mulus kayak perempuan skin care," sebut Rahmad.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: