Mantap, Polnes-UTM Malaysia Gelar Seminar Internasional
Samarinda, nomorsatukaltim.com - Politeknik Negeri Samarinda (Polnes) baru saja mengadakan seminar internasional lintas negara. Dengan menghadirkan 6 profesor dari Razak Faculty of Technology and Informatics Universitas Teknologi Malaysia (UTM) sebagai narasumber-nya. Seminar itu Bertajuk “Observe Quality for the Best of Higher Education” dan digelar di Hotel Mercure Samarinda, Senin (7/11/2022). Kegiatan ini diikuti 50 peserta. Dengan difokuskan bagi para pengajar dan struktural di Polnes, khususnya Ketua Jurusan (Kajur), Kepala Prodi (Kaprodi), dan mahasiswa S2 Terapan. “Seminar ini adalah aplikasi dari MoU Polnes dengan UTM setelah pengiriman mahasiswa S3 sejak tahun 2020 lalu. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas Polnes kedepan menjadi perguruan tinggi yang bisa bersaing di tingkat nasional. Tentunya dengan mengedepankan kualitas, serta penjaminan mutu,” jelas Plt Direktur Polnes, Budi Nugroho didampingi Wakil Direkur (Wadir) III, Ahyar Muhammad Diah. Tak hanya itu. Menurut Budi, kedepan Polnes akan terus bekerja sama dengan berbagai universitas terkemuka. Baik yang di dalam negeri maupun dari luar negeri. Untuk yang luar negeri, selain Malaysia juga nanti dari Thailand. Termasuk juga dengan rutin melakukan pelatihan dan sertifikasi berbagai lulusannya untuk kesiapan menghadapi kehadiran Ibu Kota Negara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara. “Seminar semacam ini akan terus dikembangkan untuk meningkatkan pengetahuan dan kualitas bagi para dosen. Karena sharing ilmu dari yang berpengalaman dipastikan memberikan manfaat positif ke arah yang lebih baik lagi,” harap Budi diamini Koordinator Bidang Humas dan Protokol Polnes, Fathamsyah. Dakam acara seminar, yang menjadi narasumber pertama ada Prof Ts Dr bd Latif Saleh yang memaparkan mengenai Forensic Engineering. Kemudian Prof Dato Ir Dr Zainai Mohamed tentang marketing dan Prof Ts Dr Mohd Naz’ri Mahrin mengenai digital business. Selanjutnya Prof Astuty Amrin tentang UTM PG best practices dan Sr Dr Rozaimi Che Hasan serta Dr Nik Shahman Nik Ahmad Ariff. Mahasiswa S2 Terapan Pemasaran, Inovasi dan Teknologi Polnes, Afrilia Syailendra dan Patimah cukup senang dengan seminar ini. Karena menurut mereka berdua, acara ini bisa memberikan ilmu yang cukup bagus dari para ahlinya. Dan menurut mereka, terlihat sekali manfaat dari kerjasama antara Polnes dengan Universiti Teknologi Malaysia. “Semoga kedepannya ilmu yang diberikan dari dosen dan profesor maupun universitas yang telah bekerjasama bisa memberikan manfaat lebih baik kami kedepannya,” ujar Afrilia diamini Rahmah Athaya Aulia.(hry)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: