Bangun Jaringan Internet, Tahun Ini Diskominfo Kaltim Targetkan 40 Desa

Bangun Jaringan Internet, Tahun Ini Diskominfo Kaltim Targetkan 40 Desa

Samarinda, nomorsatukaltim.com- Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kalimantan Timur (Kaltim) tahun 2022 ini akan fokus membangun akses jaringan internet. Hal itu disampaikan Kepala Diskominfo Kaltim Muhammad Faisal ketika menjadi narasumber live streaming “Ngopi Sore” garapan Diskominfo dan nomorsatukaltim.com – Disway News Network (DNN), Kamis (7/1/2022).

Program itu menjadi prioritas setelah Faisal mengunjungi beberapa daerah di Kaltim. Ia menyimpulkan masih banyak PR untuk menjadikan Kaltim berdaulat. Selain itu, ia juga kerap mendengarkan keluhan soal jaringan internet tersebut dari masyarakat. Menurutnya bahwa infrastruktur dasar di Kaltim masih lemah. Paradigma infrastruktur dasar itu saat ini, kata dia, tak hanya lagi soal aksesbilitas jalan dan perkantoran. "Jadi jangan bicara selalu soal jalan dan gedung. Itu termasuk jaringan. Kalau jaringan internet tidak ada, maka tidak bisa bicara muluk-muluk dalam pembangunan," tegasnya. Nah, di 2022 Diskominfo Kaltim bakal memberanikan diri untuk menyuarakan permasalahan ini. Pada para leading sector untuk bersama-sama mengatasi itu. Langkah yang nyata akan dilakukan, kata Faisal, dimulai dengan membuka akses internet di wilayah yang belum terpapar jaringan internet. Target tahun 2022 ada 40 desa. Ia menggambarkan, nantinya kabel fiber optik akan ditarik sepanjang yang diperlukan untuk 40 desa itu. Diposisikan bisa di sekolah, puskesmas atau tempat pelayanan publik lainnya. Intinya tempat yang bisa dipergunakan warga bersama. "Lalu kita kasih gratis selama setahun. Keuntungannya, jika akses jaringan internet itu sudah ada, masyarakat desa juga bisa menggunakan itu, menarik jaringan dari sana," imbuhnya. (rsy/dah)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: