Kalah 2-1, Mitra Kukar Akui Kehebatan PSBS

Kalah 2-1, Mitra Kukar Akui Kehebatan PSBS

Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Hasil kurang memuaskan diraih kesebelasan Mitra Kukar, dalam laga lanjutan putaran kedua Grup D Liga 2 Indonesia. Melawan 10 pemain PSBS Biak, Mitra Kukar harus mengakui keunggulan tim asal Papua tersebut. Dan menerima kenyataan harus kalah dengan skor 1-2.

Pertandingan yang berlangsung pada Rabu (3/11/2021) sore, di Stadion Batakan, Balikpapan. Jalannya pertandingan sempat dikuasai oleh pasukan Si Naga Mekes. Memainkan umpan-umpan pendek dan jauh, namun beberapa peluang tidak mampu dimanfaatkan oleh barisan penyerang milik Mitra Kukar, yang dipimpin oleh Agus Santoso. Keasyikan menyerang, tim Mitra Kukar malah harus kebobolan terlebih dahulu. Melalui kaki Jeam Kelly Sproyer. Pemain bernomor punggung 9 tersebut berhasil melewati 3 pemain Mitra Kukar sekaligus. Dari sisi kiri pertahanan Mitra Kukar, dan melepaskan tendangan keras menuju gawang milik Alex Sander, menit ke-13. Mitra Kukar sebenarnya bisa saja menyamakan kedudukan, menjadi 1-1. Jika saja tendangan penalti yang dieksekusi oleh Agus Santoso berhasil dilesakkan. Namun sayangnya, tendangan mendatar dan lemahnya mampu diselamatkan oleh kiper PSBS Biak, Dedi Haryanto. Asyik mengejar ketertinggalan, kiper Mitra Kukar harus kembali memungut bola dari gawangnya. Setelah gelandang bertahan sekaligus kapten tim Anindito Wahyu Eminarno salah memberikan umpan back pass. Dimanfaatkan oleh Avarelly Gustavo pada menit ke-40. Hingga menutup pertandingan babak pertama dengan keunggulan PSBS Biak 0-2. Lanjut, babak kedua. Kesebelasan Mitra Kukar akhirnya berhasil memperkecil ketertinggalannya. Melalui tendangan mendatar yang dilesakkan oleh pemain mungil Sugiyanto Baitul Rohman, menit ke-55. Peluang untuk menyamakan kedudukan sebenarnya semakin terbuka. Setelah pemain pengganti Hengki Yulius Menanti harus menyelesaikan pertandingan terlebih dahulu. Lantaran diusir oleh wasit setelah mendapatkan kartu kuning kedua pada menit ke-81. Hingga peluit babak kedua berakhir, Mitra Kukar tidak bisa memanfaatkan keunggulan jemlah pemainnya. Pelatih Mitra Kukar, Asep Suryadi pun tidak bisa menutupi kekecewaannya. Setelah mengalami kekalahan yang ketiga musim ini. Dan harus mengakui keunggulan PSBS Biak yang memang bermain baik pada laga pembuka putaran kedua Grup D Liga 2 Indonesia. "Karena kita kuasai pertandingan, namun peluang eksekusi penalti tidak bisa dimanfaatkan oleh Agus Santoso," uajr Asep dalam sesi tanya jawab. Namun ia memastikan bakal memperbaiki permainan anak asuhnya, jelang laga berikutnya melawan Sulut United, pada 10 November mendatang. Demi menjaga asa untuk dapat lolos ke babak 8 besar. (mrf/fdl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: