Autentikasi Dua Langkah, Fitur Wajib Pelindung Media Sosial dari Peretasan
SAMARINDA, nomorsatukaltim.com - Kiwari, aksi peretasan makin marak. Umumnya menyasar akun-akun media sosial. Banyak penyedia layanan juga menyiapkan fitur pengamanannya. Salah satunya menggunakan autentikasi dua langkah atau two-factor authentication.
Autentikasi dua langkah ini ibarat alarm rumah yang melengkapi fungsi kunci gembok. Fitur ini memberikan pengamanan ganda pada akun media sosial, agar terhindar dari pembobolan oleh pelaku penipuan. Baca juga: Lima Tips Menjaga Ponsel dari Peretasan Lantas, bagaimana cara mengaktifkan fitur ini? Berikut cara mengaktifkan autentikasi dua langkah untuk media sosial Facebook, Instagram, dan WhatsApp, dikutip dari rilisnya kepada media ini.- Buka menu Pengaturan pada aplikasi Facebook, lalu pilih Keamanan dan Login
- Gulirkan ke bawah (scroll), pilih Gunakan autentikasi dua faktor
- Pilih salah satu dari dua metode keamanan yang tampil di layar: kode login dari aplikasi autentikasi; atau kode dari SMS di ponsel
- Setelah autentikasi dua faktor aktif, masukkan kode dari Facebook ketika login pada perangkat/gadget yang berbeda
- Masuk ke Profil Instagram, lalu pilih Pengaturan
- Pilih Keamanan, lalu klik Autentikasi dua faktor
- Pilih salah satu dari dua metode keamanan yang tampil di layar: kode login dari aplikasi autentikasi; atau kode dari SMS di ponsel
- Setelah autentikasi dua faktor aktif, masukkan kode dari Instagram ketika login pada perangkat/gadget yang berbeda
- Masuk ke Profil WhatsApp, lalu pilih Pengaturan
- Pilih Akun, lalu klik Autentikasi Dua Langkah
- Aktifkan fitur ini dengan memasukkan kode PIN 6 digit
- Setelah Autentikasi Dua Langkah ini diaktifkan, masukkan kode PIN 6 digit ini ketika login pada perangkat/gadget yang berbeda
- Buka menu Pengaturan pada aplikasi Facebook, lalu pilih Keamanan dan Login
- Pilih Periksa Pengaturan Keamanan Penting Anda
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: