Diduga Disambar Petir, Sarang Walet di Kubar Ludes Terbakar

Diduga Disambar Petir, Sarang Walet di Kubar Ludes Terbakar

Kubar, nomorsatukaltim.com - Sebuah gedung sarang burung walet di Kampung Sumber Bangun, Kecamatan Sekolaq Darat, Kubar terbakar di tengah hujan deras, Kamis sore, 1 Juli 2021, sekira pukul 15.47 Wita.

Diduga, kebakaran tersebut terjadi dipicu sambaran petir. Api disebutkan muncul dari bagian lantai atas bangunan. Belum diketahui persis awal mula kejadian tersebut. Namun kebakaran itu membuat warga sekitar panik dan berhamburan ke luar rumah. Apalagi saat kejadian, angin bertiup kencang. Sedangkan gedung walet tersebut cukup tinggi. Hal itu membuat warga yang rumahnya berada dekat bangunan tersebut khawatir, api ikut menjalar ke bangunan rumah mereka. Dari informasi yang dihimpun, gedung walet tersebut milik Dewi di Gang Jambu RT 1 Sumber Bangun. “Awalnya gak sadar sama sekali kalau ada api di atas. Begitu keluar rumah api sudah berkobar besar mas,” ujar Supriyadi, salah seorang saksi di lokasi kejadian. Masih di tempat yang sama, Bobby anggota Polres Kubar yang kediamannya hanya beberapa meter dari lokasi kebakaran itu pun mengaku, bangunan sarang walet itu mulai berapi sekitar pukul 15.47 Wita. “Pokoknya itu habis Salat Asar mas. Untungnya anak dan istri saya sudah saya suruh keluar rumah. Saya langsung menuju ke Polres untuk melaporkan kejadian,” ujarnya. “Beruntung setelah saya balik dari Polres, sudah ada dua unit mobil pemadam yang berhasil memadamkan api. Jadi banyak rumah warga yang berdekatan tidak terkena,” tandas Bobby ditemani Ibnu, warga sekitar. Saat disambangi Harian Disway Kaltim dan Nomorsatukaltim.com, Dewi sang pemilik rumah enggan berkomentar banyak soal musibah yang menimpanya. “Aduhhh mas, pokoknya saya hanya bisa nangis mas. Maaf ya enggak bisa ngomong panjang lebar,” ucapnya sembari mengelap air mata. Atas kebakaran tersebut, kerugian materi ditaksir ratusan juta. Lantaran sarang walet milik Doni selaku suami Dewi itu ludes terbakar. (luk/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: