Usai Bertengkar dengan Suami, Istri Ditemukan Tewas Tergantung

Usai Bertengkar dengan Suami, Istri Ditemukan Tewas Tergantung

Balikpapan, nomorsatukaltim.com - Warga RT 38 Kelurahan Graha Indah, Balikpapan Utara dibuat geger. Seorang wanita berinisial SM (29) ditemukan tewas tergantung pada Jumat (26/3/2021) sekira pukul 14.30 Wita.

Dari informasi yang dihimpun, korban pada malam harinya sempat ribut dengan suaminya berinisial LP (30). Lantaran sang suami jarang di rumah dan terlalu sering keluar bersama teman-temannya. Saat itu, suami korban sempat melemparkan sejumlah benda keras seperti botol minuman keras kepada korban dan sempat meminta cerai. Keributan ini pun berlangsung hingga Jumat pagi. "Semalam mereka berdua ribut. Tapi saya enggak mau gubris. Urusan rumah tangga mereka lah itu ya," ujar orang tua LP yang tinggal bersebelahan rumah. Siang harinya, suami korban, LP terbangun dari tidurnya dan menemukan istrinya sudah tergantung di jendela menggunakan tali nilon jemuran. LP pun langsung melaporkan hal ini kepada ayahnya, JO (55), bahwa istrinya bunuh diri. Saat JO tiba di lokasi kejadian, korban sudah terbaring di lantai, dan saat diperiksa kondisinya sudah dingin serta kaku. JO pun meminta tolong tetangga korban untuk segera menghubungi pihak kepolisian. Sementara itu saat dikonfirmasi mengenai kejadian tersebut, Kapolsek Balikpapan Utara, Kompol Danang Aries Susanto membenarkan kejadian ditemukannya seorang wanita diduga telah gantung diri di wilayah hukumnya. "Iya ada kejadian itu, sedang lidik," ujarnya. Saat tim Inafis Polresta Balikpapan melakukan pemeriksaan terhadap korban, ditemukan beberapa luka memar di kepala dan leher korban. Sehingga muncul dugaan pembunuhan. Namun petugas belum mau menyimpulkan lantaran masih dalam penyelidikan. "Tapi soal adanya dugaan pembunuhan masih kita lidik dulu. Belum diketahui apa penyebabnya ya," jelasnya. Lanjut Danang, pihaknya pun hingga saat ini masih melakukan pemeriksaan terkait saksi-saksi di lokasi kejadian. "Saat ini kami masih periksa saksi-saksi, termasuk suami korban," tambahnya. Saat ini penyelidikan masih terus dilakukan petugas. Jenazah pun telah dibawa ke Rumah Sakit Kanujoso Djatiwibowo untuk visum. (Bom/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: