Parkir Truk di Pinggir Jalan, Pencuri Klakson Terekam CCTV

Parkir Truk di Pinggir Jalan, Pencuri Klakson Terekam CCTV

BALIKPAPAN, nomorsatukaltim.com - Tindak kriminalitas di tengah pandemi memang tidak pandang bulu. Apapun bisa menjadi santapan pelaku untuk bisa mendapatkan keuntungan dari barang yang dicurinya. Salah satunya ialah klakson truk dan lampu rotator.

Kejadian ini dialami pemilik truk di Jalan Baru, Balikpapan Barat, Jumat (8/1/2021) lalu pukul 05.50 Wita. Saat itu, seorang pria bermasker mendekat ke truk korban dengan nopol KT 8604 LK yang diparkir di pinggir jalan. Pria tersebut awalnya berpura-pura menelepon sambil melihat situasi. "Truk milik ayah saya yang memang parkir di pinggir jalan. Nah, pas paginya kami cek, kok sudah enggak ada klakson yang di atas itu," ujar Amalia, anak korban, Minggu (10/1/2021). Korban pun langsung melakukan pengecekan terhadap rekaman kamera pengawas atau CCTV yang ada. Ternyata aksi pelaku terlihat saat mencuri klakson yang ada di atas mobil itu. Dengan nekat pelaku memanjat truk dan mencopot klaksonnya. "Ada dua yang diambilnya sama di unit yang di belakang. Berani betul, padahal di pinggir jalan," jelasnya. Tidak hanya klakson, lampu rotator kendaraan yang berada di belakang truk tersebut juga dicopot oleh pelaku. Setelah berhasil mencuri dua unit klakson dan lampu rotator, pelaku langsung melarikan diri. "Ini kami sedang melakukan pencarian kepada pelaku, wajahnya terlihat jelas di rekaman CCTV," tambah Amalia. Seperti diketahui, harga klakson tersebut bisa mencapai Rp 1 juta bila dijual di pasaran. Sementara lampu rotator juga ditaksir dengan harga yang sama. Saat ini korban telah melapor ke polisi dan melakukan pencarian di grup jual beli media sosial. "Sempat ada yang jual di Facebook, tapi pas kami cek ternyata bukan. Jadi ini masih kami cari," tutupnya. (bom/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: