Bandara SAMSS Balikpapan Pertimbangkan Tambah Jam Operasi

Bandara SAMSS Balikpapan Pertimbangkan Tambah Jam Operasi

Balikpapan, nomorsatukaltim.com - Jumlah frekuensi penerbangan melalui Bandar Udara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan (SAMSS) Balikpapan mulai meningkat. Seiring dengan pertambahan frekuensi yang dilakukan sejumlah operator tersebut. PT Angkasa Pura I Balikpapan mempertimbangkan penambahan jam operasional.

Hal itu diungkapkan oleh General Manager PT Angkasa Pura I Bandara SAMSS Balikpapan, Barata Singgih Riwahono, saat Media Gathering Angkasa Pura I bersama media, pada Sabtu (5/12/2020). Pada media gathering tersebut, pihaknya menyampaikan bahwa sejak pandemi CoVID-19 jam operasional mulai pukul 06.00-18.00 wita atau sekitar 11 jam. Sedangkan sebelum pandemi jam operasional hingga pukul 24.00 wita. "Dalan waktu dekat ini, mudah-mudahan sesuai dengan kebutuhan permintaan dari teman-teman maskapai akan dilakukan penyesuain jam operasional," ucapnya pada sejumlah jurnalis media cetak, online dan elektronik di tempat pemancingan Graha Indah Balikpapan. Penyesuaian jam tersebut, dengan melihat permintaan maskapai yang rata-rata secara bertahap melakukan pertambahan frekuensi. Hal itu seiring dengan pelonggaran dan kepercayaan calon penumpang untuk menggunakan transportasi udara. "Bukan tidak mungkin dilakukan. Mudah-mudahan dalam waktu dekat," ujarnya. Barata menyebut dampak pandemi memberikan dampak yang signifikan terhadap bandara. Ampai awal Desember 2020 ini kapasitas terminal dikurangi 50 persen. Karena jumlah penumpang di bandara Sepinggan sejak April dan Mei mengalami penurunan signifikan. "Awal pandemi penumpang langsung anjlok. Dan ini menjadi pukulan berat bagi jasa transportasi udara. Sehingga saat itu kami meutuskan untuk mengurangi jam operasional," tandas Barata. Kebijakkan pengurangan kapasitas terminal tersebut juga sebagai bagian dari efisiensi anggaran dengan menyesuaikan dengan jumlah penumpang yang turun hingga 50 persen. Karena penumpang hanya 3.800 penumpang. Namun kini utamanya pada bulan November 2020, penumpang perlahan naik. "Dari catatan kami, kini sudah mencapai 8000-9000 penumpang. Karena kondisi juga mulai membaik," ujarnya. (fey) Teks foto General Manager PT Angkasa Pura I Bandara SAMSS Balikpapan, Barata Singgih Riwahono, saat Media Gathering bersama media pada Sabtu (5/12/2020)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: