Daihatsu Pimpin Pasar saat Pandemi
Samarinda, nomorsatukaltim.com- Astra Daihatsu Samarinda masih memimpin pasar di kelasnya. Perusahaan otomotif itu memiliki market share 25 persen dari Januari hingga Mei 2020. Daihatsu berhasil menjual rata-rata 142 unit per bulan.
Kepala Cabang Astra Daihatsu Samarinda, Yodiyanto mengatakan, banyak aspek yang mempengaruhi sehingga market share Daihatsu meningkat: penjualan, pelayanan bengkel, spare part, administrasi dan keuangan. Peningkatan luar biasa atas penjualan unit juga pernah diraihnya.
“Penjualan rata-rata 142 unit per bulan. Ini (penjualan) tertinggi di Samarinda,” terangnya saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (11/9).
Pria yang akrab disapa Yodi itu mengatakan, penjualan tertinggi Astra Daihatsu Samarinda disumbang oleh Gran Max Pick Up. Dengan market share mencapai 67,08 persen. “Sisanya masih didominasi Sigra, Terios, Xenia dan Ayla,” katanya.
Di posisi kedua ada Futura 32,76 persen. “Gran Max jadi idola. Karena performanya prima. Dengan mesin 1,5 DOHC VVT-i, yang di desain irit, bertenaga, dan ramah lingkungan. Chassis kuat. Baknya juga luas. Jadi sangat ideal untuk menjadi kendaraan angkut untuk melakukan bisnis,” sebut dia.
Dari keseluruhan penjualan di beberapa daerah di Kaltim, Astra Daihatsu menempati posisi pertama dibandingkan perusahaan lain.
Saat pandemi, penjualan Daihatsu juga mengikuti protokol kesehatan. Dari unit, servis, hingga pelayanan, semuanya mengikuti protokol kesehatan. “Sempat turun 30-40 persen saat pandemi. Cuma kita optimis,” lanjutnya.
Salah satu solusinya, Astra Daihatsu memiliki program referensi. Jika ada warga yang memiliki kenalan ingin membeli dan merekomendasikan, maka ia akan mendapatkan reward tertentu.
“Program referensi member-get-member. Dengan syarat cukup menginformasikan saja ke Daihatsu. Masyarakat bisa mendapatkan reward member get member. Atau voucher belanja,” terangnya.
Untuk pelayanan, kata Yodi, seluruh karyawan di Daihatsu melakukan pelayanan bantuan darurat 24 jam. Kemudian, ada pelayanan tertentu di beberapa titik yang dilakukan secara maksimal dan tidak dibayar. Dengan syarat conference area hingga 65 kilometer. Meliputi Samarinda, Bontang, Kukar, hingga Balikpapan.
“Kondisi pandemi kita tidak bisa melakukan acara. Tetapi kita jeli melakukan event secara virtual. Sehingga customer bisa mendapatkan diskon spesial, door prize, gratis administrasi, dan hadiah-hadiah menarik dari kuis yang kita lakukan,” terangnya.
Secara nasional, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mencatat penjualan mobil retail (dari dealer ke konsumen) sebesar 5.890 unit sepanjang Juli 2020. Angka ini naik 6 persen dibanding bulan sebelumnya.
“Pangsa pasar Daihatsu (year to date) Juli 18,2 persen. Meningkat dibanding periode yang sama tahun 2019 sebesar 10 persen,” kata Direktur Pemasaran PT ADM, Amelia Tjandra, Senin (10/8).
Dari angka itu, Gran Max masih menjadi kontributor utama di bulan Juli. Dengan komposisi 39 persen dari total retail Daihatsu. Diikuti Sigra dengan kontribusi 24 persen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: