Sayuran Jadi Andalan Kampung Tangguh Balikpapan

Jumat 10-07-2020,11:40 WIB
Reporter : Yoyok Setiyono
Editor : Yoyok Setiyono

Balikpapan, DiswayKaltim.com – Kelurahan Sumber Rejo, Kecamatan Balikpapan Tengah ditetapkan sebagai Kampung Tangguh. Daerah itu telah lama dikenal sebagai pemasok sayuran bagi masyarakat Balikpapan. Dalam kunjungannya ke daerah itu, Wakil Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud berharap ketahanan pangan yang dikembangkan, bisa tersebar ke kelurahan lainnya.

“Ini menjadi motivasi kita untuk menjaga ketahanan [angan di masa pandemi,” kata Rahmad Mas’ud saat menghadiri panen lele dan kangkung yang dikembangkan di Kampung Tangguh dan Ketahaan di RT 40 Kelurahan Sumber Rejo, Balikpapan Tengah, Kamis (9/7). 

Dia juga mengapresiasi program Peduli Ketahanan Pangan yang digagas TNI-Polri.  Dan pemerintah harus hadir membantu dalam program tersebut. “Apresiasi untuk TNI –Polri yang selalu peduli, termasuk Pak Kapolres sendiri yang terjun langsung memberikan motivasi,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu Lurah Sumber Rejo Umar Hadi menjelaskan kegiatan ketahanan pangan juga dikembangkan di RT lain. “Masing-masing RT punya produk khas tersendiri. Misal di RT 40 kangkung. Kemudian RT 50 mengembangkan hidroponik dan sayuran lainnya,” terang Umar Hadi.

Sedangkan bibit sayur dan pembudidaya lele ada dari bantuan TNI-Polri dan CSR dari perusahaan lainnya. “Sebagian lagi ada dari swadaya masyarakat. Pengembangan ketahanan pangan di kelurahan Sumber Rejo akan terus dilakukan secara bertahap,” ujarnya.

Sedangkan di RT 40 telah disebarkan 9000 bibit ikan lele. Kemudian berlanjut bibit ikan nila oleh TNI-Polri. Di tersebut sekitar 20-an petani yang menanam kangkung sekaligus membudidaya lele. (fey)

Tags :
Kategori :

Terkait