Sebanyak 900 KK Warga Kukar Terima Stimulan JPS Pemprov Kaltim

Selasa 23-06-2020,22:30 WIB
Reporter : Benny
Editor : Benny

KUKAR, DiswayKaltim.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur, Selasa (23/6) pagi menyerahkan bantuan stimulan kepada ratusan masyarakat Kutai Kartanegara.

Bantuan yang merupakan jaring pengaman sosial tersebut diserahkan langsung Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Timur Hadi Mulyadi.

Dari 41 ribu kepala keluarga (KK) bantuan stimulan yang diserahkan, Kutai Kartanegara mendapat jatah sebanyak 902 KK.

Hadi menyebut, bantuan stimulan tersebut diharapkan hanya sebagai perangsang berjalannya roda perekonomian. Bukan sebagai penyelesaian masalah ekonomi bagi masyarakat yang terdampak COVID-19.

"Jadi kita harus bersama-sama menghidupkan kembali ekonomi kita sambil memperhatikan protokol kesehatan," jelas Hadi pada Disway Kaltim.

Diketahui, bantuan stimulan yang diberikan untuk tiga bulan berjalan, dari April hingga Juni diberikan secara sekaligus. Yakni sebesar Rp 250 ribu per bulan.

Pasca pemberian bantuan stimulan, ke depan pergerakan ekonomi di Kalimantan Timur akan dievaluasi. Hal itu dilakukan untuk mengambil kebijakan selanjutnya, apakah bantuan akan dilanjutkan atau tidak.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kutai Kartanegara Didi Ramyadi mengatakan, 902 KK penerima bantuan stimulan dari Pemprov Kaltim merupakan hasil verifikasi dari 3.531 KK yang didata oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur.

Verifikasi dilakukan berdasarkan data KK yang telah menerima sembako, Bantuan Sosial Tunai (BST), BLT-DD, dan bantuan dari program rutin dari Kemensos. Jadi masyarakat yang belum pernah menerima bantuan sama sekali. "Jangan sampai tumpang tindih dengan bantuan lainnya," ujar Didi.

Didi menjelaskan, penyaluran bantuan stimulan ini melalui rekening bank milik daerah. Baik itu milik bank milik pemerintah daerah maupun provinsi. Skemanya calon penerima diwajibkan membuka rekening bank. Nantinya bantuan ini masuk ke dalam rekening yang bersangkutan.

"Penerima kita berikan buku dan kartu ATM, dan semuanya gratis," lanjut Didi.

Tak hanya menyampaikan bantuan stimulan dari pemerintah provinsi. Dalam kesempatan itu juga, Hadi Mulyadi menyerahkan sejumlah Alat Pelindung Diri (APD). Berupa 150 paket baju hazmat, pelindung wajah (face shield) dan hand sanitizer. Yang diserahkan dari Kementerian Sosial untuk Dinas Kesehatan (Diskes) Kutai Kartanegara. Untuk penanganan COVID-19 di Kutai Kartanegara. (mrf/eny)

Tags :
Kategori :

Terkait