Siswadi. (net) Samarinda, DiswayKaltim.com - Sebagai parpol pemenang pemilu secara nasional, PDIP punya nilai tawar tersendiri. Meski demikian, partai yang diketuai Megawati Soekarnoputri itu tidak tergesa-gesa menentukan pilihan dalam pilwali Samarinda. Ketua PDIP Samarinda Siswadi menegaskan, partainya belum menentukan pilihan karena beberapa waktu lalu baru menyelesaikan konfercab dan konferda. Kemudian dalam waktu dekat akan menggelar kongres. Untuk itu, PDIP Samarinda masih menanti arah DPP di kongres nanti. Apakah Siswadi bakal maju di pilwali Samarinda? Menurutnya, yang berkali-kali menjadi pimpinan DPRD Samarinda, masih melihat perkembangan. "Regulasi KPU juga masih belum masuk ke tahapan," ulas dia. Meski demikian, Siswadi mengaku terus menjalin komunikasi politik dengan beberapa calon yang mulai muncul. Dia menyebut, jika berkaca pada pilkada sebelumnya, PDIP akan membuka penjaringan. Baik dari bakal calon internal, maupun dari eksternal, seperti tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan lainnya. Namun terkait kepastian teknisnya, dia masih menanti hasil kongres. Dia menambahkan, kriteria bakal calon harus sesuai kehendak masyarakat. Salah satu syaratnya, selain elektabilitas tinggi calon tersebut harus sehat secara finansial. Namun yang dia maksud bukan untuk mahar politik, melainkan mampu membiayai operasional kampanyenya sendiri. "PDIP tidak pernah pakai mahar. Kami partai wong cilik," pungkas dia. (hdd/dah)
Pilwali 2020, PDIP Bakal Buka Penjaringan
Selasa 06-08-2019,20:40 WIB
Editor : bayong
Kategori :