New Normal, Atlet Boleh Latihan Normal

Kamis 18-06-2020,22:15 WIB
Reporter : Disway Kaltim Group
Editor : Disway Kaltim Group

Hasbi Muhammad (Arif/ Disway Kaltim)

Balikpapan, DiswayKaltim.com - Memasuki kelaziman baru atau new normal yang merupakan kebijakan pemerintah berdampak positif. Salah satunya KONI Balikpapan yang sudah mulai membolehkan atlet mulai berlatih bersama.

"Edaran dari Kemenpora sudah kami terima dan disampaikan ke cabor juga. Atlet sudah boleh latihan normal seperti sebelumnya. Tapi harus menjalani protokol kesehatan," kata Sekretaris KONI Balikpapan Hasbi Muhammad, Kamis (18/6/2020).

Protokol kesehatan mulai dari pengecekan suhu, penggunaan masker, hingga cuci tak boleh diabaikan. Tentunya menjaga jarak tetap dijalankan. Setidaknya ada hal itu bisa menjadi acuan cabor yang hendak mulai menggelar latihan bersama.

Edaran dari Menpora tersebut dikatakan Hasbi juga menjadi lampu hijau bagi kepengurusan cabor yang habis masa berlakunya. Terutama Pengkot PGSI Balikpapan yang sudah bisa melaksanakan muskotlub.

Sedangkan cabor lain yang masa kepengurusannya juga habis seperti IODI, FORKI, dan Pelti masih menunggu informasi lebih lanjut. Khusus Pengkot Kodrat Balikpapan lanjut Hasbi masa kepengurusannya diperpanjang hingga Agustus 2020.

Meski sudah diperbolehkan latihan normal, untuk kejuaraan masih belum bisa dilakukan. Hal ini lantaran sesuai dengan edaran Menpora bahwa kejuaraan masuk dalam tahap tiga. Maka dalam waktu dekat ini belum bisa dilaksanakan. (fdl/ava)

Tags :
Kategori :

Terkait