Kevin (jersey jingga) belum memikirkan akan melakukan apa jika kompetisi dihentikan. (Dian Adi/ Disway Kaltim)
Samarinda, Diswaykaltim.com - Pandemi COVID-19 membuat kompetisi Liga 1 2020 dihentikan untuk sementara waktu. Hal ini membuat aktivitas klub-klub liga 1 juga di liburkan tak terkecuali Borneo FC Samarinda. Harapan agar Liga 1 tetap dilanjutkan disampaikan oleh punggawa Borneo FC Kevin Gomes de Oliviera.
Hanya saja, jika kompetisi dilanjutkan tanpa penonton. Kevin merasa ada yang kurang. Karena selain berpengaruh pada pendapatan klub, ketiadaan penonton bisa mengurangi gairah pemain.
"Setiap pemain ingin bermain dengan penontonnya sendiri. Untuk mendapatkan semangat yang lebih, tapi kalau misalnya dalam situasi yang belum 100% baik, kita harus berpikir untuk menjaga kesehatan masyarakat juga," ujarnya, Selasa ( 2/6/2020).
Sayangnya hingga kini kelanjutan liga belum juga terang benderang. Jika segala sesuatunya belum memungkinkan untuk terselenggaranya liga lagi. PT LIB selaku operator siap menghentikan total kompetisi musim ini.
Jika kompetisi benar-benar tidak lagi dilanjutkan. Maka seluruh pemain harus memutar otak untuk tetap mendapatkan penghasilan. Lalu apa yang akan dilakukan Kevin?
"Saya belum ada rencana apa pun untuk sementara. Fokus saya masih berlatih untuk menyiapkan diri apabila kompetisi berlanjut," tuturnya.
Kevin saat ini sedang berada di Surabaya. Kesehariannya, ia melakukan beberapa aktivitas olahraga seperti joging dan bersepeda. Selain itu, ia menghabiskan waktu bersama saudara laki-lakinya bermain game di rumah. Tapi bermain game bagi Kevin hanyalah sekedar hobi. Ia belum berencana menjadi seorang streamer eSport dalam waktu dekat. Walau memiliki modal berupa nama besar dan wajah tampan.
"Kalau buat jadi Youtuber atau streamer game sih, mungkin tidak ya. Saya kurang pintar untuk urusan itu," tutupnya sembari tertawa. (gol/ava)