BMSC Gelar Kejuaraan Renang, Pasang Target Juara Umum

Sabtu 29-02-2020,21:55 WIB
Reporter : admin7 diskal
Editor : admin7 diskal

Kejuaraan BMSC Open merupakan kejuaraan renang terbesar pertama kalinya digelar di Kota Balikpapan, Sabtu (29/2/2020). (Andi Hafizh/ Disway Kaltim)  Balikpapan, DiswayKaltim.com-  Kejuaraan renang berlangsung, Sabtu (29/2/2020) di kolam renang Mulawarman Balikpapan. Beruang Madu Swimming Club (BMSC) yang merupakan klub renang menggelar kejuaraan open yang diikuti klub dari Kaltim, Kaltara, Sulawesi, hingga Kalimantan Selatan. Bertindak sebagai tuan rumah BMSC menargetkan juara umum. Menurunkan 54 di semua nomor bukan berarti BMSC dengan mudah meraihnya. Masalahnya kejuaraan ini diikuti klub dari luar Kalimantan Timur. "Pesaing kita bukan hanya dari Kaltim tapi juga dari luar. Terutama Sulawesi yang turut menurunkan 30 atlet di kejuaraan ini. Daerah lain seperti Tarakan dan Paser juga cukup menjadi penghadang. Tapi kami optimistis sebagai tuan rumah," ujar salah satu pengurus BMSC, Riko Oktavianto, Sabtu (29/2/2020). Langganan juara di kejuaraan provinsi klub Kandilo memasang target realistis. Menurunkan 11 atlet di kategori kelompok umur, klub asal Kabupaten Paser itu berharap bisa finish di peringkat kedua. Mengingat pesaing dari Sulawesi menurutnya cukup memberikan perlawanan. "Kami target di dua besar. Karena ada klub dari luar Kaltim juga. Kami berharap bisa meraih di kelompok umur 3 dan 5 menjadi penghasil emas," ujar Zainal pelatih klub Kandilo. Kejuaraan BMSC Open ini untuk pertama kalinya digelar. Sekaligus memeriahkan HUT ke-123 Kota Balikpapan. Meski menggunakan kolam renang yang sederhana, animo peserta cukup membludak. Sekitar 380 atlet dengan mempertandingkan 2000 nomor tanding. Riko Oktavianto ketua panitia pelaksana menjelaskan kesuksesan BMSC Open berkat dukungan orang tua atlet yang tergabung di klub BMSC. "Lomba ini juga kita ajukan ke Pengkot PRSI, sekaligus HUT ke-123 Kota Balikpapan. Kami pada orang tua diberi kepercayaan dan juga dapat dukungan dari Pengprov PRSI Kaltim," ujar Riko. Rencananya BMSC Open akan menjadi agenda rutin tahunan. Itu tak terlepas dari antusiasme peserta. Bahkan klub terjauh dari Sulawesi menurunkan 30 atlet di kejuaraan tersebut. (fdl2)

Tags :
Kategori :

Terkait