Fashion Week Perdana Digelar di Bumi Etam

Minggu 09-02-2020,17:53 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

BALIKPAPAN - HUT Kota Balikpapan ke-123 akan dimeriahkan dengan kegiatan perdana berskala nasional di Kaltim. Balikpapan Fashion Week (BFW) 2020 yang merupakan pekan mode pertama di Balikpapan akan dijadwalkan berlangsung pada 7-9 Februari. Acara yang menghadirkan 30 desainer lokal dan nasional serta artis ini akan berlangsung di Mall Pentacity, E-Walk, dan Grand Jatra Balikpapan. Lokasi tersebut berada di bawah naungan Balikpapan Super Block (BSB). “Kegiatan ini sebagai bentuk dukungan dalam meningkatkan perkembangan potensi UMKM di Kalimantan Timur. Balikpapan Super Block berupaya memberikan kontribusi dan berusaha memperkuat program di bidang fashion industry,” ungkap Deputi GM BSB, Meivy Mergan, Jumat (7/2). Meivy ingin BFW 2020 menjadi ajang fashion tahunan di Balikpapan. Kegiatan pertama ini mengangkat tema Cross Culture. Terinspirasi dari keberagaman budaya dan adat istiadat di Balikpapan. Seluruh kemasan akan dibuat sedemikian rupa. Agar mewakili konsep BFW 2020. Meliputi tata panggung, fashion show, serta peserta pameran pun akan diarahkan untuk menampilkan identitas budaya Kaltim. “Acara yang digagas BSB ini juga didukung pemerintah kota, Dinas Pariwisata Kota Balikpapan, Dekranasda Kota Balikpapan, Dinas Perdagangan Balikpapan, Jatra Hotels and Resort, Pentapolis Residence, Aquaboom, Mirta Tirta Kontanku, Boutique Hair Atelier, Mercy Beauty House, CNC Fitness, dan LT Pro sebagai official make up and hair di Balikpapan Fashion Week 2020,” tambahnya. Dia menyebut BFW 2020 juga didukung Borneo Orangutan Survival, Event, Eat joy Group, Lexa, Miracle Clinic, Affair Rid ha Photography, House of Wedding, PY Studio, Adeeva Studio, MMS Printing, Matahari Departement Store, SOGO, Bateeq, Frank, serta beberapa media partner. Rangkaian BFW 2020 terdiri dari eksibisi, pagelaran busana, charity trunk show, dan talkshow yang diselenggarakan di Main Atrium Pentacity Mall, Main Atrium Ewalk Mall, dan Grand Jatra Hotel Balikpapan. Selain melibatkan puluhan desainer lokal seperti Batik dan Rumah Ampiek, BFW 2020 turut menghadirkan desainer kenamaan dari Jakarta seperti Agnes Budhisurya, Ida Royani, Naniek Rachmat, dan Laudya Chintya Bella. Beberapa desainer dari Jawa Timur dan  Jawa Barat pun turut mengambil kesempatan dalam ajang fashion terbaik ini. “Mereka akan hadir dengan membawa rancangan terbaru dan belum pernah ditampilkan di ajang mana pun,” bebernya. Sebagi informasi, Balikpapan Superblock merupakan kawasan prestisius dan strategis di Kota Balikpapan. Karena terdapat dua mal terbesar di Balikpapan: Branded Mall Pentacity Shopping Venue dan E Walk Simply Funtastic. Dengan brand-brand internasional seperti ALDO, Hush Puppies, Charles and Keith, MINISO, SOGO, Pedro, PUMA, L’Occitane, Watsons, dan coffee shop yang terkenal: Warung Koffie Batavia, Starbucks, dan Excelso. “Sebagai pemrakarsa Balikpapan Fashion Week, BSB ingin menjadi wadah yang secara konsisten mendukung pekan industri mode Kalimantan Timur untuk terus berkarya dan berkreasi,” tutupnya. (s/snd/qn)

Tags :
Kategori :

Terkait