Bawaslu Mahulu Jadwalkan Jalan Sehat, Ada Ribuan Kupon Doorprize Menarik Bagi Peserta

Selasa 24-09-2024,18:54 WIB
Reporter : Teodorus Usman Wanto
Editor : Baharunsyah

MAHULU, NOMORSATUKALTIM – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Mahakam Ulu (Mahulu) menyelenggarakan jalan sehat bersama masyarakat menjelang Pilkada 27 November 2024 mendatang.

Ketua Bawaslu Mahulu, Saaludin menyebut kegiatan dijadwalkan pada 28 September 2024. Kegiatan itu bertujuan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pilkada.

Bawaslu mengakui bahwa, partisipasi masyarakat dalam proses pengawasan Pilkada sangat penting, sehingga dapat terwujudnya pesta demokrasi yang bersih dan berintegritas.

Kegiatan jalan sehat tersebut bakal menyusuri sejumlah rute atau titik yang telah diatur pihak panitia.

“Pelaksanaannya di hari sabtu tanggal 28 September. Nanti berpusat di lapangan Ujoh Bilang,” ujar Saaludin, Selasa (24/9/2024).

BACA JUGA:Bawaslu Mahulu Butuh 77 Pengawas TPS di Pilkada 2024, Ini Syarat-syaratnya

BACA JUGA:Bawaslu Mahulu Tegaskan Semua Peserta Pilkada Wajib Kantogi STTP Saat Kampanye

Untuk meningkatkan minat masyarakat dalam kegiatan tersebut, panitia akan menyiapkan ribuan kupon doorprize kepada peserta yang beruntung, dengan memperebutkan hadiah-hadiah menarik seperti sepeda listrik, kulkas dan beberapa jenis hadiah menarik lainnya.

“Biasa barang doorprize, ada sepeda listrik, mesin cuci, pokoknya banyak. Kita siapkan 1.000 kupon doorprize untuk peserta,” sebutnya.

Kegiatan tersebut tentunya tidak sebatas seremonial saja. Namun menurut Saaludin, melalui kegiatan itu juga sekaligus melaksanakan sosialisasi pengawasan partisipatif.

Termasuk sosialisasi netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) agar tidak melakukan aktivitas politik praktis di Pilkada 2024.

BACA JUGA:KPU Mahulu Resmi Tetapkan Tiga Pasangan Calon Pilkada 2024

BACA JUGA:Sekda Mahulu Hadiri Rakornas Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024

Kemudian sosialisasi anti money politik, serta hal lain yang dapat menimbulkan praktik pelanggaran.

Karena itu, dalam kegiatan jalan sehat itu, para peserta akan mendapatkan baju khusus dari panitia yang bertuliskan “Tolak Politik Uang”.

Kategori :