SK PDIP Sudah Keluar, Edi-Rendi Akan Kembali Berpasangan untuk Pilkada Kukar 2024

Senin 29-07-2024,21:44 WIB
Reporter : Ari Rachiem
Editor : Devi Alamsyah

KUKAR, NOMORSATUKALTIM - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kukar Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah-Rendi Solihin telah mendapatkan Surat Keputusan (SK) dukungan untuk dapat maju lagi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 ini.

Hal tersebut telah terkonfirmasi langsung dari Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-Perjuangan Kaltim, Irjen Pol (Purn) Safaruddin. Mantan Kapolda Kaltim periode 2015-2018 menyampaikan bahwa partai yang diketuainya telah memberikan rekomendasi bagi Bapaslon Edi-Rendi, guna maju dalam Pilkada tahun ini.

“Rekomendasinya Pak Edi Damansyah-Rendi Solihin telah keluar dari Partai PDI-Perjuangan untuk maju dalam Pilkada di Kukar,” kata Safaruddin kepada nomorsatukaltim.disway.id--Disway Kaltim Group, Minggu 28 Juli 2024.

Hal tersebut merupakan langkah strategis dari Partai berlogo banteng moncong putih ini di Tanah Kutai.

Baca Juga: Ini Cara Bawaslu Mahulu Cegah Pelanggaran pada Pilkada Serentak 2024

Untuk diketahui, bakal calon pasangan Edi-Rendi yang merupakan Bupati dan Wakil Bupati saat ini, keduanya merupakan kader dari Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-Perjuangan Kukar. Edi merupakan Ketua DPC dan Rendi menjabat sebagai Bendahara DPC PDIP Kukar.

Partai besutan Megawati Soekarno Putri ini merupakan pemegang kursi terbanyak di DPRD Kabupaten Kukar. Total 16 kursi dari 45 kursi yang tersedia.

“Kami akan mengerahkan sepenuhnya, karena Pak Edi-Rendi merupakan kader dari PDI-Perjuangan,” terangnya.

Faktor-faktor keberhasilan di Kukar inilah yang membuat PDI-Perjuangan memberikan rekomendasinya lagi pada Bapaslon ini. Demi menjaga warna merah di Tanah Kutai, Safaruddin menegaskan bahwa ia akan membuat Rapat Kerja Daerah Khusus (Rakerdasus) guna memenangkan Bapaslon petahana tersebut.

“Saya masih mencari waktu yang tepat untuk menggelar Rakerdasus demi memenagkan keduanya (Edi-Rendi, Red.),” tegas Puang Safar.

Baca Juga: Pendamping Fahmi Fadli di Pilkada Paser Masih Misterius

Sementara itu, anggota Tim Pemenagan Edi-Rendi, Harun Rasyid juga mengatakan bahwa dengan adanya SK ini, Edi-Rendi akan maju lagi dalam Pilkada di Kukar.

“Sebagai kader, mereka (Edi-Rendi, Red.) akan berpasangan lagi dalam Pilkada nanti,” katanya Senin 29 Juli.

Lebih lanjut, ketika ditanya terkait dukungan dari partai lain kepada Bapaslon Petahana ini, Rasyid membeberkan sudah ada beberapa partai politik yang memiliki sinyal kuat bergabung dengan koalisinya.

Ia pun mengatakan ada beberapa partai politik yang masih melihat situasi dan keadaan jelang pendaftaran Pilkada nantinya.

“Ada beberapa parpol yang sudah sudah ingin merapat dan ada juga beberapa parpol yang masih wait and see (menunggu, Red.),” pungkasnya. (*)

Kategori :