Sementara, Diskoperindag berupaya terus mengenalkan dan memasarkan produk lokal asli produksi masyarakat Bumi Batiwakkal.
BACA JUGA : Enggak Main-Main, Begini Cara BRI Perangi Judi Online; Blokir Rekening
Terpisah, Kepala Diskoperindag Berau, Eva Yuanita, mengatakan pihaknya terus mendorong industri ekonomi kreatif yang ada. Menurutnya, Berau memiliki potensi Sumber Daya Alam (SDA) yang berlimpah, seperti halnya UMKM maupun Ekraf yang ada di pesisir selatan, banyak memanfaatkan bahan dari sumber alamnya.
“Di sana itu kan ada kerajinan dari batok kelapa, sabun dari minyak kelapa, ada juga Sanjung hasil kerajinan tangan, walaupun pembuatannya susah dan rumit, tapi hasilnya cantik dan sangat menarik untuk dijadikan cendera mata atau kenang-kenangan, dan masih banyak lagi,” tandasnya.
BACA JUGA : BPPUP Klaim Realisasikan 336 Hektare Pangan untuk Penghijauan, Akmal Malik Ingatkan Akuntabilitas