Terpisah, Direktur Eksekutif Center of Climate and Urban Residence, Retno Hastianti selaku kontraktor berkomitmen untuk mengejar proyek ini agar tepat waktu.
BACA JUGA: Jalan Sultan Sulaiman Masih Rusak, Warga Melintas Bergantian
Selain kendala cuaca yang tak menentu, Retno juga mengalami kendala lainnya, yaitu ada pondasi Pasar Segiri lama di bawah RTP ini.
“Akhirnya, para pekerja proyek harus membutuhkan waktu yang lebih lama,serta tenaga pekerja yang lebih banyak untuk membersihkan pondasi lama tersebut,” ungkapnya.
Retno berharap agar proyek ini rampung sesuai dengan target, yakni akhir September tahun ini.