Merasa Jadi Wanita yang Beruntung

Rabu 13-11-2019,12:36 WIB
Reporter : admin3 diskal
Editor : admin3 diskal

INGIN terlihat lebih mandiri, Acsri Adelia Rezkiani, memilih kuliah sambal bekerja. Gadis cantik kelahiran Berau 9 Februari 1999 ini, mengaku beruntung bisa bekerja di perusahaan pertambangan ternama di Bumi Batiwakkal. “Saya rasa, saya adalah orang yang beruntung. Karena bisa mendapatkan pekerjaan yang waktunya tidak mengganggu waktu kuliah saya,” katanya kepada DiswayBerau. Menurutnya, ini adalah sebuah pencapaian yang luar biasa. Mengingat sulitnya mencari pekerjaan, dan tingginya persaingan di dunia kerja membuat orang-orang berlomba-lomba menjadi yang terbaik. Karena di suatu perkerjaan pasti selalu mencari yang terbaik. “Tugas kita sekarang adalah berusaha untuk menjadi yang terbaik,”ungkapnya. Adel-sapaannya-menjelaskan posisinya sebagai seorang intership di PT Berau Coal. Pekerjaan tersebut diawali dari kegiatan yang dilaksanakan oleh tempatnya melanjutkan pendidikan tinggi.“Saya bisa kerja karena waktu itu saya KKN di PT Berau Coal,”ujarnya. Acsri Adelia Rezkiani harus pintar-pintar mengatur waktu dan menjaga kondisi tubuhnya tetap fit, di mana pagi bekerja hingga sore, kemudian dilanjutkan berkuliah pada malam harinya. “Sejauh ini sih aman saja,” tuturnya. Sementara kendala yang kerap dirasakan, ketika pekerjaan di kantor menumpuk dan mengharuskan untuk lembur.“Itu saja sih yang jadi kendala,”ungkap Adel. Dikatakan mantan duta kampus 2017 ini, dirinya kerap kali mendapatkan pertanyaan terkait bagaimana caranya bergabung dengan perusahaan tersebut. “Karier, rezeki, atau yang lainnya telah diatur oleh Tuhan,”ucapnya. Lanjut gadis berhijab ini, semua tergantung seberapa besar usaha masing-masing orang. Tuhan akan adil kepada umatnya dan tidak memandang gender dan usia. Menurut Adel, dirinya merasa nyaman berada pada lingkungan kerjanya sekarang. “Carilah pekerjaan atau karier yang cocok dan baik. Buatlah diri anda senyaman mungkin dalam melakukan pekerjaan,” sarannya. (*/fst/app)

Tags :
Kategori :

Terkait