Hindari Macet, Akses ke Jembatan Mahkota II Dibatasi

Kamis 07-11-2019,16:30 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Hero Mardanus. (Hadid/DiswayKaltim)

Samarinda, DiswayKaltim.com - Dioperasikannya Jembatan Mahkota II membuat Samarinda Ilir dan Samarinda Seberang terkoneksi. Namun, akses di Sungai Kapih tidak cukup untuk menampung volume arus kendaraan.

Kepala Dinas PUPR Samarinda Hero Mardanus Setyawan mengatakan kendaraan bebas melintasi Jembatan Mahkota II.

Namun arah ke Sungai Kapih akses jalannya masih terbatas. Kalau dibuka untuk semua jenis kendaraan, akan terjadi kemacet parah.

Terutama di area Sungai Kapih hingga Sungai Dama. Makanya, pemkot akan memasang portal lagi untuk membatasi kendaraan.

"Sekarang saja sudah macet parah di Sungai Kapih," urainya.

Hero menerangkan truk pengangkut batu bara sebenarnya bisa saja lewat. Kenyataannya selama ini pengangkut batu bara itu melintas di malam hari meskipun belum diizinkan.

Yang dikhawatirkan ketika melintas di siang hari akan menambah kemacetan.

"Kendaraan hauling mestinya punya jalur sendiri," urainya.

Ditegaskannya, kendaraan bermuatan boleh saja melintas. Fisik jembatan itu kuat.

Sebab waktu uji coba sebelum pembukaan, beberapa truk berisi tanah dites melintas di jembatan tersebut.

"Hasilnya kuat. Makanya Kementerian PUPR mengeluarkan sertifikat kelayakan," sebutnya. (hdd/boy)

Tags :
Kategori :

Terkait