SAMARINDA - Borneo FC kembali mengincar kemenangan di laga ke-25 BRI Liga 1 2021/2022. Menghadapi Bhayangkara FC, Rabu (16/2/2022) pukul 19.15 Wita di Stadion I Wayan Dipta, Bali. Tim asuhan Fakhri Husaini itu mengusung misi kemenangan untuk ketiga kalinya. Ya, dalam dua pertandingan terakhir Borneo FC memetik poin maksimal. Menang 2-0 atas Tira Persikabo, dan menang tipis 1-0 saat melawan PSM di laga sebelumnya. Fakhri Husaini tampaknya sudah menemukan pola permainan yang tepat untuk Borneo FC. Menghadapi Bhayangkara FC, Fakhri diprediksi bakal kembali menggunakan skema 4-3-3. Dengan menempatkan Kei Hirose, Jonathan Bustos, dan Hendro Siswanto di lini tengah. Peran ketiga pemain tersebut cukup memberikan pengaruh terhadap gaya permainan Pesut Etam. Kei Hirose misalnya saat laga melawan PSM. Sukses memberikan umpan terukur dari bola mati yang sukses dikonversikan menjadi gol oleh Wildansyah dengan kepala. Fakhri akui ketiga pemain tersebut bermain impresif. Hanya saja keberhasilan sebuah tim tetap ada peran seluruh pemain. "Saya memberikan apresiasi ke semua pemain. Hendro, Kei, Bustos bermain impresif di laga sebelumnya. Ada 8 pemain lain yang punya kontribusi juga. Jadi kita kerja tim," kata Fakhri. Melawan Bhayangkara FC, Fakhri tetap menargetkan kemenangan. Misi dia datang ke Borneo FC adalah memperbaiki posisi di klasemen. Mengumpulkan poin sedikit demi sedikit untuk bisa menembus papan atas klasemen Liga 1. "Kami menaruh respek terhadap Bhayangkara yang berada di posisi atas klasemen. Kami akan tampil habis-habisan. Dan berupaya mengumpulkan poin sedikit demi sedikit," tambah Fakhri. Laga yang berlangsung malam nanti diprediksi berjalan seru. Mengingat Bhayangkara FC juga tengah mengincar tahta klasemen yang saat ini dihuni Arema FC. Fakhri akui sudah mengantongi apa yang menjadi titik lemah Bhayangkara FC. Kondisi menelan kekalahan saat menghadapi Bali United tiga gol jadi catatan untuk Fakhri. "Secara umum Bhayangkara tim yang punya materi pemain bagus berkualitas. Kedalaman tim bagus. Mereka pasti mengeluarkan tim yang solid untuk laga nanti," terang Fakhri, dikutip nomorsatukaltim.com, jaringan media Disway Kaltim dari laman resmi klub. (fdl/eny)
Borneo FC vs Bhayangkara FC, Pesut Etam Incar Kemenangan Tiga Kali Beruntun
Rabu 16-02-2022,10:22 WIB
Editor : admin7 diskal
Kategori :