PPI Kukar dan Balakarcana Awang Long Bersihkan Jalan Berlumpur

Senin 20-09-2021,21:15 WIB
Reporter : Disway Kaltim Group
Editor : Disway Kaltim Group

Kukar, nomorsatukaltim.com - Tim Reaksi Cepat Purna Paskibraka Indonesia (TRC-PPI) Kutai Kartanegara (Kukar), menggelar bakti sosial. Dengan membersihkan sarana umum, pada Minggu (19/9/2021) pagi. Bersama Balakarcana Awang Long, Kelurahan Sukarame. Kali ini bakti sosial dilakukan di Jalan Poros Tenggarong Seberang-Samarinda, tepatnya di KM 7.

Ketua PPI Kukar, Awang Indra mengatakan jika ada tiga lokasi yang menjadi aksi gotong-royong bersih-bersih sarana umum. Selain di KM 7 Jalan Poros Tenggarong Seberang-Samarinda, juga dilakukan di Desa Lebahu Ulaq, Muara Kaman, dan di Kecamatan Loa Janan. Dalam kegiatan saat ini, setidaknya ada sekitar 50 orang yang ikut terlibat, dibantu KKP Dinas Perkim Kukar.

Awang Indra menjelaskan dipilihnya lokasi KM 7 Jalan Poros Tenggarong Seberang-Samarinda, dikarenakan lokasi ini kerap menimbulkan kecelakaan lalu lintas, terutama saat hujan turun. Ditambah di lokasi ini memang terdapat banyak sisa-sisa lumpur pasca banjir.

"Diperhatikan sangat mengganggu pengguna jalan," ujar Awang Indra, Minggu (19/9/2021).

Ia pun berpesan kepada masyarakat yang melewati akses jalan ini untuk selalu berhati-hati. Tepat fokus dan menjaga konsentrasi saat melalui akses penghubung Kukar dan Samarinda ini.

Sementara untuk di wilayah lainnya pun akan fokus pada penanganan pasca banjir. Seperti membantu membersihkan rumah warga dan fasilitas umum lainnya.

"Salah satu upaya kita membantu penanganan pasca banjir," pungkas Awang Indra. (sos/mrf/ava)

Tags :
Kategori :

Terkait