Kejurkot Bulu Tangkis Balikpapan Tunggu Arahan Polresta

Jumat 10-09-2021,00:19 WIB
Reporter : admin7 diskal
Editor : admin7 diskal

Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Kelanjutan Kejuaraan Kota (Kejurkot) bulu tangkis Balikpapan 2021, masih mengambang. Belum ada tanda-tanda bahwa pertandingan yang memperebutkan piala Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud itu, bakal bisa digelar dalam waktu dekat.

Setelah tertunda lantaran terbitnya surat penundaan dari Satgas COVID-19 Balikpapan, di akhir Agustus lalu. Ketua Harian Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Balikpapan Sugianto menyebut pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Balikpapan terkait pelaksanaan kejuaraan bulu tangkis Balikpapan. "Nanti ada petugas dari Dispora yang akan diutus ke Polresta Balikpapan untuk melakukan koordinasi," ujarnya, Kamis (9/9/2021). Nanti kejelasan pelaksanaan Kejurkot, kata dia, berdasarkan hasil pertemuan kedua belah pihak itu. Selain mempertimbangkan kondisi pandemi di Kota Beriman. "Selama belum dapat izin, kami belum berani melaksanakan," katanya. Sugianto juga menyebut sebelumnya juga telah mengumpulkan semua atlet yang terlibat. Semuanya sudah mendapat penjelasan terkait penundaan. "Kita sampaikan, masih menunggu hasil konfirmasi antara Dispora dengan Pihak Polresta. Jadi pelaksanaanya kapan, setelah itu kita kumpul lagi membahas hal itu," terangnya. Sebelumnya, penundaan pertandingan bulutangkis yang rencananya dilaksanakan di Gedung Olah Raga (GOR) Hevindo, MT Haryono, mengundang tanya. Banyak pihak yang mempertanyakan penundaan itu. Padahal kegiatan tersebut diinisiasi pemerintah melalui Dinas Pemuda dan Olahraga dan Pariwisata (Dispora) Balikpapan. Kejurkot Walikota Cup bulu tangkis, dilaksanakan untuk memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas). Diikuti sekitar 350 atlet dari 12 klub di Balikpapan. Kepala Bidang Keamanan dan Penegakan Hukum Satgas COVID-19 Balikpapan Zulkifli mengaku seluruh persyaratan dan ketentuan penyelenggaraan pertandingan bulu tangkis yang memperebutkan piala Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud (RM) itu sudah sesuai. Namun di sisi lain, satgas melakukan evaluasi terkait rencana pertandingan itu. Ia menyebut satgas khawatir terhadap potensi kerumunan yang bakal terjadi selama pertandingan. “Kita agak khawatir. Kita sebenarnya boleh untuk menggelar pertandingan di PPKM level 4 ini, diperbolehkan menggelar pertandingan tanpa suporter, tanpa penonton khusus yang diselenggarakan pemerintah,” ujarnya. Menurutnya syaratnya penyelenggaraan sudah dipenuhi, antara lain diinisiasi dari pemerintahan. Namun rupanya kegiatan itu terganjal hasil evaluasi Satgas. "Karena syaratnya cukup ketat. Yang tidak menimbulkan keramaian dan kerumunan. Ini kan agak berhati-hati nih," katanya. (ryn/fdl)
Tags :
Kategori :

Terkait