Gelar Kompetisi Internal, Klub Tenis Samarinda Poratama Bidik Atlet Potensial

Rabu 25-08-2021,23:13 WIB
Reporter : admin7 diskal
Editor : admin7 diskal

Samarinda, nomorsatukaltim.com- Klub tenis  Samarinda Poratama turut meriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke 76 dengan menggelar kompetisi lokal. Mengukur sejauh mana kemampuan anak didik klub mampu bermain tenis dengan benar.

Dua belas petenis cilik binaan klub Poratama ini diberi kesempatan mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk tampil sebagai pemenang. Setelah berlatih rutin tiap Selasa, Kamis dan Sabtu. Setidaknya, fisik dan teknik bermain mereka otomatis lebih terkuras dibanding kala latihan reguler. Klub Poratama memang dibentuk untuk mempersiapkan petenis profesional masa depan. Memanfaatkan fasilitas lapangan tenis di area taman cerdas Samarinda. Poratama Tenis lebih banyak melatih anak usia dini. Alih alih memberi keseimbangan waktu pada anak di tengah kian masifnya permainan game online. Supriyatmono, ketua klub Poratama Tenis Samarinda menuturkan, pola latihan rutin mingguan sesekali perlu dioptimalkan dengan menggelar kompetisi internal. Meski tidak mengundang petenis klub lain, pengalamannya tentu berbeda, artinya dalam pertandingan itu otomatis lebih greget. "Kita gunakan waktu latihan kali ini dengan bikin even dalam rangka HUT RI Ke 76, sambil melihat sejauh mana anak-anak bermain dengan situasi berbeda kala latihan," katanya. Tujuan lain yang jadi fokus utama Priyatmono adalah soal pengetahuan atlet usia dini. Kompetisi dilangsungkan juga untuk membiasakan petenis ciliknya untuk berlaku disiplin dan berlatih layaknya pertandingan resmi. "Yang pertama jelas mengedukasi bibit atlet binaan ya, penekanan pemahaman bagaimana teknik memukul liar dan terarah wajib diasah. Dan itu mereka dapat sambil menjalani kompetisi ini, termasuk membangun karakternya," jelasnya lagi. Poratama sendiri memiliki target realistis terhadap atlet binaan usia dini, minimalnya pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tahun 2024. Mereka sudah bisa memberikan warna dan menjadi petenis yang diperhitungkan. Klub di bawah binaan Dispora Kota Samarinda ini juga berharap petenisnya mampu berkembang lebih jauh mengikuti even berskala nasional. Kedepan, kompetisi internal serupa akan terus diselenggarakan menjadi program rutin tahunan. Bahkan setahun bisa tiga kali, pada perayaan Hardiknas (Bulan Mei), HUT RI setiap bulan Agustus dan bulan November bertepatan dengan Hari Pahlawan. (frd/fdl)
Tags :
Kategori :

Terkait