Demi Penerbangan Malam di APT Pranoto, Kemenhub Gelontorkan Rp 39,9Miliar

Kamis 24-10-2019,19:07 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Sigit Wibowo. (istimewa) Samarinda, DiswayKaltim.com – Pemasangan lampu (flood light) Bandara Aji Pangeran Tumenggung (APT) Pranoto Samarinda dipastikan dilaksanakan tahun ini. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah menggelontorkan Rp 39,900 miliar untuk menyelesaikan proyek tersebut. Dana tersebut juga akan digunakan untuk pengadaan Airfield Lighting System (AFL) dan dukungan manajemen serta teknis lainnya. Hal ini diungkapkan Wakil Ketua DPRD Kaltim, Sigit Wibowo. Data ini dipaparkan Kemenhub saat sejumlah anggota dewan menyambangi kantor kementerian itu di Jakarta, Kamis (24/10/2019). “Karena pengelolaan Bandara APT Pranoto ini sudah kita serahkan kepada pemerintah pusat. Jadi pusat bertanggung jawab untuk perbaikan dan pengembangan bandara ini,” jelas Sigit kepada diswaykaltim.com. Sementara pengerjaannya, akan segera dilakukan. Saat ini sedang dilelang. Sebelum pergantian tahun, pemasangan flood light sudah rampung. Lampu ini sebagai pelengkap untuk penerbangan malam. Sebelum flood light dipasang, tidak ada jadwal penerbangan malam. Praktis, seluruh pelayanan untuk penumpang diadakan di siang hari. Di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), kata Sigit, Kemenhub akan kembali menggelontorkan anggaran. “Nilainya Rp 113,356 miliar,” bebernya. Anggaran tersebut akan digunakan untuk menyelesaikan pembangunan pagar pengaman sisi udara dan talud, perbaikan permukaan runway, subsidi angkutan udara perintis, dan penyempurnaan jaringan transmisi dan distribusi. Selain itu, anggaran itu bakal digunakan untuk rekondisi dan beberapa hal. Seperti reinstalasi air bersih, pengadaan x-ray cargo, CCTV, garbarata, runway sweeper, perlengkapan terminal, serta dukungan manajemen dan teknis. Dalam pertemuan hari ini, Sigit menyebut, anggota dewan mengusulkan pengembangan bandara. “Nanti akan ada penambahan-penambahan lagi,” sebut Sigit. (adv/qn/boy)

Tags :
Kategori :

Terkait