BPR BPD Lebarkan Pasar, UMKM Masih Jadi Prioritas

Kamis 17-10-2019,12:53 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Kantor Pusat BPR BePeDe di Tenggarong. (Rafii/DiswayKaltim)

Kukar, DiswayKaltim.com - BPR BPD Kutai Sejahtera sudah berdiri sejak 2007. Kantor cabangnya ada di beberapa daerah.

"Ada enam kantor cabang dan enam kantor kas, dan disini (Tenggarong,red) kantor pusat dan kantor cabangnya," papar Direktur Bank BPR BePeDe Kutai Sejahtera Bambang Suherwanto.

Bank BPR BePeDe Kutai Sejahtera memang fokus dengan dunia usaha. Pun demikian dalam mengembangkan sayap usaha. Tak pernah jauh dari UMKM. Karena itu beberapa syarat dipermudah.

"Kami memang fokus membangun daerah dengan membantu menghidupkan UMKM didaerah itu sendiri," tutur Bambang.

Saat ini BPR BePeDe Kutai Sejahtera menyediakan tiga produk. Tabungan, pinjaman dan deposito. Pusatnya di Tenggarong. Cabangnya bahkan menyasar di Samarinda hingga Kubar. (mrf/boy)

Baca juga : UMKM Dipermudah Ajukan Kredit, Syaratnya Rutin Bayar Angsuran

Sebaran Kantor Cabang dan Kantor Kas Bank BPR BePeDe Kutai Sejahtera di Kaltim :

Kukar. 1. Kantor Pusat dan Kantor Cabang Utama di Tenggarong 2. Kantor Kas di Tenggarong Seberang dan Loa Kulu (2 kantor kas)

Samarinda. 1. Kantor Cabang di  Samarinda Kota 2. Kantor Kas di Loa Janan dan Palaran (2 kantor kas)

Kubar. 1. Kantor Cabang di Barong Tongkok 2. Kantor Kas di Ling

Berau. 1. Kantor Cabang di Berau 2. Kantor Kas di Teluk Bayur (1 kantor kas) Bontang. 1. Kantor Cabang di Kota Bontang Sengatta. 1. Kantor Cabang di Sangatta Timur

Tags :
Kategori :

Terkait