Neni Moerniaeni Pamitan, Bakal Lebih Sering Main Sama Cucu

Rabu 24-03-2021,09:45 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Bontang, nomorsatukaltim.com – Neni Moerniaeni dan Basri Rase resmi menutup masa kepemimpinan mereka yang sudah berjalan lima tahun. Neni pamit. Sementara Basri menanti jadwal pelantikan dirinya sebagai wali kota yang baru.

Rencana pengambilan sumpah jabatan akan digelar April nanti secara virtual. Adapun Neni Moerniaeni, mantan anggota DPR RI ini menyudahi jabatannya dengan tenang. Ke depan dia akan lebih sering bersama keluarga. Selama memimpin Bontang banyak waktu dihabiskan untuk mengabdi. "Akan sering-sering main sama cucu," singkat Neni saat dikonfirmasi belum lama ini. Kiprah Neni Moerniaeni sebagai pemimpin perempuan di Bontang terbilang lumayan. Raihan prestasi mengulang capaian yang diperoleh suaminya, almarhum Andi Sofyan Hasdam. Wali Kota Bontang dua periode. Tingkat kemiskinan di Bontang ditekan. Sejak memimpin Bontang 23 Maret 5 tahun lalu Neni memang konsentrasi dalam hal kesejahteraan. Data Badan Pusat Statistik (BPS) Bontang angka kemiskinan terus menurun. Seturut dengan jumlah warga miskin. Selama kepemimpinnanya, Neni-Basri berhasil menekan jumlah warga miskin sampai 1.000 orang. Pada 2020 lalu jumlah warga miskin sebanyak 7 ribuan. Jumlahnya turun ketimbang tahun pertama memimpin. Yang menyentuh 8.600an orang. Sejumlah program penuntasan kemiskinan memag digeber oleh Neni-Basri di awal periode mereka. Lepas jabatan, dia tidak ingin melengangkan diri. Tak juga membuat dirinya lalai mengabdi. Neni membuka pintu rumahnya bagi siapapun. Termasuk warga Bontang yang ingin berbagi ide dan gagasan. "Nanti di rumah saja, main-main aja ke rumah ya," ucap Neni. Untuk sementara jabatan Wali Kota Bontang alami kekosongan. Sampai Basri selesai dilantik. Sekretaris Daerah (Sekda) Bontang Aji Erlynawati pun ditunjuk menjadi Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota. Oleh Gubernur Kaltim Isran Noor. Dia mulai bekerja sejak Selasa (23/3/2021). (wal/boy)    
Tags :
Kategori :

Terkait