Pemerintah Rusia Tangkap 150 Orang Politikus Independen dan Oposisi

Minggu 14-03-2021,16:40 WIB
Reporter : Disway Kaltim Group
Editor : Disway Kaltim Group

Moskow, Nomorsatukaltim.com - Polisi Rusia menangkap sekitar 150 orang pada pertemuan politikus independen dan pihak oposisi di Moskow pada Sabtu (13/3) lalu.

Kepolisian menuduh mereka terkait dengan ‘organisasi yang tidak diinginkan’. Demikian laporan kelompok pemantau dan stasiun TV. Penahanan itu dilakukan di tengah tindakan keras terhadap sentimen anti-Kremlin. Menyusul penangkapan dan pemenjaraan politikus oposisi Alexei Navalny. Yang kembali ke Rusia pada Januari lalu. Navalny diketahui sudah pulih dari keracunan zat saraf di Siberia. Forum tersebut, yang dijadwalkan pada Sabtu dan Minggu, adalah pertemuan para perwakilan dari seluruh penjuru Rusia. Saat acara berlangsung, polisi memasuki gedung dan mulai menahan peserta dan membawa mereka ke van polisi yang menunggu di luar. Hal itu ditunjukkan rekaman video dari TV Rain dan kantor berita Rusia. OVD-Info, yang memantau penahanan para pengunjuk rasa dan aktivis politik, menerbitkan daftar lebih dari 150 orang diduga telah ditahan. “Polisi datang ke forum deputi kota di Moskow. Ada 150 orang di sini dari seluruh negeri. Semua orang ditahan. Semuanya,” demikian politikus oposisi Ilea Yasmin menulis di Twitter. (cnn/qn) Sumber: Polisi Rusia Tangkap 150 Orang di Forum Anti Kremlin
Tags :
Kategori :

Terkait