KM Mutiara Senggol KRI Mandau, Danlanal: Tidak Ada Masalah.

Senin 09-09-2019,18:55 WIB
Reporter : Devi Alamsyah
Editor : Devi Alamsyah

Begini saat dua kapal bersenggolan, Minggu (8/9/2019)

==========  

Balikpapan, Diswaykaltim.com - Peristiwa serempet senggol KM Mutiara Sentosa terhadap KRI Mandau, Minggu (8/9/2019), tak dipermasalahkan Danlanal Balikpapan Kolonel Laut (P) Wahyu Cahyono.

Kejadiannya diawali saat KRI Mandau telah bersandar di Pelabuhan Semayang, Balikpapan. Tiba-tiba KM Mutiara Sentosa yang baru akan bersandar tanpa sengaja menyenggol dan menyerempet KRI Mandau.

Gelombang tinggi saat itu, disinyalir menjadi penyebab senggolan dua kapal besar tersebut.

Menurut Wahyu, pihak Lanal sudah tidak mempermasalahkan kejadian tertabraknya KRI Mandau itu. “Enggak ada masalah, semua sudah aman," ujarnya, Senin (9/9/2019).

Sebelumnya, video berdurasi 30 detik tersebut tengah viral pada Senin (9/9/2019) pagi. Personel TNI AL bahkan sempat meneriaki awak KM Mutiara. Ketika KM Mutiara Sentosa akan menyenggol KRI Mandau.

"Sudah clear, baik-baik aja," tambah Danlanal.

Sementara itu, saat media ini menanyakan kejadian tersebut KSOP Klas I Balikpapan, baru mengetahui informasinya dari awak media. Namun, KSOP akan berkoordinasi dengan Lanal Balikpapan terkait kejadian ini.

"Saya baru tahu ini dari kalian. Tapi saya coba akan kordinasi dengan pihak Lanal dulu," ujar Alexsander Seleng Allokendek, Kabid Keselamatan Berlayar Penjagaan dan Patroli KSOP Klas I Balikpapan. (K/bom/dah)

Tags :
Kategori :

Terkait