Jelang Muskot, Percasi Balikpapan Verifikasi Klub

Jumat 13-11-2020,21:28 WIB
Reporter : Disway Kaltim Group
Editor : Disway Kaltim Group

Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Tak hanya cabor dansa saja yang bakal mencari ketua baru. Pengkot Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Balikpapan akan habis masa kepengurusannya. SK berakhir pada 19 November mendatang. Hal tersebut membuat induk cabang olahraga catur Kota Minyak itu bakal menggelar musyawarah kota (muskot).

Berlangsung di kantor KONI Balikpapan, muskot nantinya berjalan pada 5 Desember. Untuk menentukan ketua Percasi Balikpapan periode 2020-2024.

Sekretaris Umum Pengkot Percasi Balikpapan Hadi menjelaskan sejauh ini tahapan menjelang muskot sudah dijalankan. Termasuk kembali memanggil klub-klub di bawah naungan Percasi Balikpapan. Nantinya setiap klub akan diverifikasi terlebih dahulu. Dikatakan ada 12 klub yang telah selesai dan perlu diperpanjang.

Pun begitu, dari pemberitahuan perpanjangan SK sejak 14 September hingga 31 Oktober, hanya ada enam klub yang memperpanjang. Sisanya tidak memperpanjang.

“SK 12 klub waktunya bersamaan habis. Namun hanya enam klub memperpanjang dan dipastikan memiliki hak suara memilih,“ kata Hadi.

Terkait proses penjaringan ketua, Hadi mengatakan sudah dilaksanakan sejak Minggu 15 November nanti hingga akhir bulan. Sampai saat ini, belum ada nama-nama yang mencuat.

“Belum ada gambaran calon ketua. Biasanya di akhir penjaringan baru akan ketahuan siapa yang akan maju,” jelasnya.

Mengingat masih di tengah pandemi COVID-19, dia pun tetap menjalankan muskot dengan protokol kesehatan. Apalagi kantor KONI selalu dijaga ketat. Siapa pun yang masuk harus mencuci tangan, hingga pengecekan suhu. Juga wajib menggunakan masker. (fdl/ava)

Tags :
Kategori :

Terkait