Surabaya, nomorsatukaltim.com- Pandemi COVID-19 tak menjadi halangan untuk berolahraga. Buktinya ribuan pelari turut meramaikan AZA Virtual Run 2020. Semangat menyambut Sumpah Pemuda jadi motivasi tinggi. Mereka bisa berlari di mana saja, kapan saja. Asalkan menuntaskan tantangan 5K atau 10K selama periode 24-31 Oktober.
Total ada 1092 pelari yang bakal menyelesaikan misinya pada program yang digelar brand AZA Activewear. Azrul Ananda founder AZA Activewear tak menyangka dapat ribuan peserta. Padahal ini merupakan tahun pertama.
“Kami titip pesan agar teman-teman tetap taat pada prosedur keselamatan dan kesehatan saat lari untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan,” katanya.
Banyaknya peserta juga menandakan tingginya kesadaran untuk olahraga. Sesuai dengan tujuan digelarnya event tersebut. "Yang penting adalah kita semua bisa berolahraga dan menuntaskan misi masing-masing,” jelas Azrul.
Bagi yang bisa menyelesaikan tantangan maka panitia bakal memberikan medali eksklusif AZA Virtual Run 2020. Bagi yang masih pemula tentu bisa mencoba tantangan 5K dahulu.
Seperti Darto Salim, peserta dari Kabupaten Fakfak, Papua Barat yang mengambil misi lari 5K pada AZA Virtual Run 2020.
“Biasanya, saya hanya lari satu kilometer kemudian, lalu absen satu minggu, bahkan sampai satu bulan. Saya ikut AZA Virtual Run supaya punya motivasi untuk rutin olahraga di masa pandemi,” kata Darto.
Peserta bisa membagikan ceritanya selama mengikuti event tersebut. Bisa menceritakan kisah perjuangannya menyelesaikan misi melalui media sosial. Khusus Instagram, bisa langsung tag ke akun @azawear.
“Kami menunggu unggahan peserta yang menunjukkan keindahan berbagai daerah di Indonesia, juga cerita-cerita lucu, inspiratif, atau bahkan romantis sepanjang mengikuti program ini,” ujar Rosyidan, Brand Executive AZA Activewear.
Flag off virtual pun baru saja digelar Sabtu (24/10/2020) melalui berbagai channel YouTube, yaitu DBL Play, Disway, MainSepeda, dan Persebaya. (*/fdl/ava)