EPL dan Serie A Come Back, Ini Tanggal Mainnya
Liverpool tinggal menunggu waktu untuk mengangkat titel EPL pertamanya dengan Liga Inggris kembali bergulir. (Net) Bulan Juni mendatang, geliat sepak bola Eropa akan kembali terdengar. Pasalnya dua liga raksasa benua biru telah memastikan diri akan come back. English Premier League (EPL) dan Serie A telah melewati banyak tahapan untuk bisa kembali menggulirkan kompetisi yang mereka sebut sebagai Restart Project. EPL secara teknis akan dimulai pada 19 Juni. Dimana sejak tanggal itu seluruh tim akan memainkan laga pekan ke-30. Namun masih tersisa dua partai pekan ke-29 yang akan dimainkan lebih awal pada 17 Juni. Yakni laga Aston Villa vs Sheffield United. Dan laga yang memicu diberhentikannya EPL Maret lalu karena Arteta mengidap pandemi COVID-19. Manchester City vs Arsenal. Rencana come back EPL sempat jadi tanda tanya setelah 4 pemain dinyatakan positif corona pada pemeriksaan pemain dan staf jelang Restart Project pada 25-26 Mei lalu. Namun temuan itu nyatanya tidak menghalangi niat PSSI-nya Inggris untuk kembali menggulirkan liga. Meski para pemilik klub merasa antusias terhadap wacana bergulirnya EPL lagi. Namun banyak pemain bintang menyatakan keberatannya. Ngolo Kante misalnya. Ia telah mengantongi izin dari Chelsea untuk tidak ambil bagian pada sesi latihan dan pertandingan sisa musim ini dengan alasan kesehatan. Rekan setimnya, Willian, juga mengatakan bahwa banyak rekannya sesama pemain EPL tidak suka dengan kembalinya liga. Rudiger melengkapi pemain Chelsea yang mengutuk keras kembalinya PL. Troy Deeney, Sergio Aguero, Danny Rose, dan Kabasele juga cukup lantang mengkritik kebijakan pemerintah Inggris yang memberi izin pada FA untuk menjalankan liga kembali. Terlepas dari pro kontra yang menyertai kembalinya EPL. Pendukung Liverpool tentu menjadi kelompok fans yang tak sabar liga kembali dimainkan. Lantaran tim Kota Pelabuhan hanya butuh memenangkan dua pertandingan saja untuk mengklaim trofi EPL perdana mereka sepanjang sejarah. Atau akan menjadi trofi Liga Inggris ke-19 mereka setelah terakhir kali meraihnya 30 tahun lalu. Pemirsa layar kaca juga tak lama lagi akan bisa kembali menyaksikan Cristiano Ronaldo beraksi. Ya, Serie A sudah menyatakan bahwa akan kembali bergulir pada 20 Juni mendatang. Menteri Olahraga Italia Vincenzo Spadafora sendiri yang menegaskan tanggal kembalinya Seria A musim ini. Presiden Asosiasi Pesepakbola Italia (AIC) Damiano Tommasi kemudian mengklaim para pemain akan merasa senang untuk beraksi selama itu aman. Berdasar hasil pertemuan antara Vincenzo Spadafora dan Perdana Menteri Italia Giuseppe Conte pada Kamis (28/5). Sebelum memulai kembali laga Serie A pada 20 Juni. Semifinal Copa Italia akan lebih dulu dihelat pada 13 Juni. “Sepakbola akan dijalankan kembali ketika kami memiliki kondisi keamanan yang tepat dan ketika CTS memberi lampu hijau terhadap protokolnya,” kata Spadafora sebagaimana dikutip dari GOAL. “Liga akan dilanjutkan pada 20 Juni - saya sudah berkonsultasi dengan perdana menteri Conte. Saya harap kita bisa menuntaskan Coppa Italia di minggu dari 13 sampai 20 Juni. Itu akan menjadi sinyal menguntungkan untuk semua warga Italia, mengingat kompetisi itu akan ditayangkan oleh televisi publik." "Keinginan saya menjadi kenyataan bagi seluruh dunia olahraga untuk memulai lagi pada saat yang sama. Kami menyangkal cerita bahwa saya memiliki keraguan tentang dunia sepakbola." Sementara Presiden Federasi Sepakbola Italia (FIGC) Gabriele Gravina mengatakan: "Kembalinya sepak bola merupakan pesan harapan bagi seluruh negara. Saya senang dan puas, ini adalah keberhasilan yang saya bagi dengan menteri olahraga dan dengan semua anggota federal." "Kami adalah proyek dengan tanggung jawab besar karena menginvestasikan segala sesuatu di dunia profesional Serie A, B, C dan juga Serie A wanita.” Berbeda dengan PL yang selisih poin antara pemuncak klasemen dengan tim peringkat kedua sebesar 25 poin. Di Serie A jarak poin antara Juventus dan Lazio hanya berselisih satu poin saja. (ava)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: