Anak-Anak Dikasih Materi Disiplin Diri di Rumah

Anak-Anak Dikasih Materi Disiplin Diri di Rumah

Azam, salah satu murid SDN 010 saat mengerjakan tugas pembiasaan memberi makan ikan peliharaan peliharaannya. (Fitri/DiswayKaltim) Sangatta,DiswayKaltim.com – Ditengah pandemi COVID-19 setiap guru dituntut kreatif agar anak didik tidak bosan belajar di rumah. Salah satunya ialah tugas pembiasaan. Dikatakan Wali Kelas 4C SDN 010 Sangatta Utara Rusman pada hari Senin (20/4) ia memberikan tugas pembiasaan tentang kegiatan apa saja yang biasa anak-anak lakukan selama dirumah selain mengerjakan tugas dari salah satu stasiun televisi TVRI. "Tugas pembiasaan itu seperti membersihkan tempat tidur, beribadah, membantu kegiatan orang tua atau kegiatan lainnya yang biasa anak-anak lakukan selama dirumah," katanya Senin (20/4/2020). Rusman juga memberikan tugas cara mencuci tangan dengan benar. Setiap anak juga menyebutkan secara langkah-langkahnya. Dibantu oleh peran orang tua, anak-anak melaksanakan tugas dengan benar dan tahu tentang bahayanya COVID-19. Anak-anak pun diimbau agar tidak melakukan aktivitas di luar rumah seperti bermain, jalan-jalan. "PBM dari rumah diperpanjang. Ini tentu menjadi tugas berat pula bagi kita (guru) selain tidak dapat memantau perkembangan belajar anak secara langsung juga kita diminta untuk lebih kreatif dalam memberikan tugas-tugas selaim tugas pokok yang ada di televisi," tandasnya. Rusman pun berharap peran orang tua jangan sampai lalai mengawasi anak-anak mereka. Orang tua juga harus berperan berikan pemahaman. Bahwa saat ini bukanlah libur. (fs/boy)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: