Kehadiran IKN Jadi Peluang Pemkab Paser untuk Suplai Kebutuhan Ikan

Kehadiran IKN Jadi Peluang Pemkab Paser untuk Suplai Kebutuhan Ikan

Kehadiran IKN diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dari sektor perikanan.-(Foto/ Istimewa)-

PASER, NOMORSATUKALTIM - Kehadiran Ibu Kota Negara Nusantara (IKN) menjadi peluang Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser untuk berkontribusi dalam memenuhi kebutuhan ikan dari hasil produksi lokal.

Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Paser, Rudiansyah, mengatakan jauh sebelum hadirnya IKN, hasil produksi dalam daerah sudah disuplai ke luar daerah.

Hanya saja, dengan hadirnya IKN turut berdampak dengan meningkatnya jumlah penduduk, sehingga peluang untuk menyuplai kebutuhan ikan semakin terbuka.

“Memang sebelum adanya IKN sudah rutin ikan dikirim ke luar daerah, seperti Kalimantan Selatan (Kalsel), Balikpapan, juga Samarinda. Nah dengan adanya IKN otomatis juga akan membutuhkan,” kata Rudiansyah, Kamis (6/2/2025).

BACA JUGA: Paser Belum Punya Tempat Pelelangan Ikan, Pemkab akan Susun Studi Kelayakan Lokasi

BACA JUGA: Dana Transfer Pusat ke Daerah Dipangkas, Ini Tanggapan Pemkab Paser

Meski begitu, kehadiran IKN disebut tak hanya menjadi peluang, namun juga tantangan sejauh apa nantinya Kabupaten Paser mampu berkontribusi untuk menjadi bagian dalam memenuhi kebutuhan ikan untuk masyarakat di IKN.

Tetkait hasil distribusi ikan dalam daerah disebut sangat cukup untuk memenuhi kebutuhan dalam daerah, apalagi sumber perikanan tak hanya dari hasil laut, bahkan dari hasil budidaya.

Dari hasil budidaya ikan, target produksi ikan dalam daerah mencapai 15.000 ton, presentase yang disuplai ke luar daerah mencapai 50 persen.

“Untuk memenuhi kebutuhan ikan lokal kan tidak seberapa besar, dengan terpenuhinya kebutuhan dalam daerah, maka kita mampu untuk menyuplai ke daerah lain, terutama IKN,” tuturnya.

BACA JUGA: Paser Kekurangan 2.861 Metrik Ton LPG Bersubsidi, Pemkab Usulkan Tambahan Kuota

BACA JUGA: Rudy Mas'ud: Jangankan Uang, Nyawa Harus Diberikan Demi Kesejahteraan Rakyat Kaltim

Dengan begitu, hadirnya IKN menjadi peluang Pemkab Paser untuk bisa memproduksi hasil perikanan yang lebih maksimal.

Apalagi hasil perikanan tangkap dalam dua tahun terakhir meningkat sampai 80,01 ton.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: