Ramalan Cuaca Kaltim, 5 Desember 2024, Waspada Cuaca Ekstrem!
Cuaca Kaltim hari ini diprediksi cukup beragam, dengan potensi cuaca ekstrem di beberapa wilayah.-(Ilustrasi/ Nomorsatukaltim)-
BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem untuk wilayah Kalimantan Timur (Kaltim).
"Peringatan Dini! Waspada Hujan Lebat disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Kab. Penajam Paser Utara, Kota Balikpapan, Kota Samarinda," demikian rilis BMKG, pada Kamis (5/12/2024).
Berdasarkan ramalan cuaca BMKG, sebagian besar wilayah di Kaltim akan mengalami hujan ringan pada pagi hingga sore hari.
Kawasan tersebut di antaranya Samarinda, Balikpapan, Penajam dan Sangatta.
BACA JUGA: Kebakaran Melanda KM 12 Karang Joang Balikpapan
BACA JUGA: Layanan Darurat 112 Respon Cepat Bantu Masyarakat
Kondisi berawan tebal juga mendominasi di wilayah lainnya, seperti Tanjung Redeb dan Long Bagun.
Suhu udara di seluruh wilayah relatif seragam, berkisar antara 21-29 derajat Celcius, dengan tingkat kelembaban yang sangat tinggi, mencapai hingga 99 persen.
Kelembaban tinggi ini menunjukkan potensi curah hujan yang cukup besar dan kemungkinan kondisi udara yang lembap.
Beberapa daerah, seperti Sepaku dan Tanah Grogot, bahkan akan mengalami kabut di pagi hari, yang berpotensi mengganggu jarak pandang.
BACA JUGA: DBON Kaltim Gelontorkan Miliaran Rupiah untuk 23 Perlengkapan Standar Internasional
BACA JUGA: Atlet DOD Kaltim Tunjukkan Taring di Kejurnas Balap Sepeda
BMKG mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap potensi genangan air, jalan licin, dan gangguan aktivitas akibat hujan lebat.
Para pengendara juga disarankan untuk waspada saat berkendara di wilayah yang terdampak kabut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: