Ratusan Komcad Lulus dalam Latsarmil, 3 Peserta Terbaik Diberikan Penghargaan

Latihan Dasar Kemiliteran Komponen Cadangan (Komcad) Matra Darat Gelombang II tahun 2024 resmi ditutup oleh Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Tri Budi Utomo. (istimewa)--
“Para peserta diharapkan mampu menjaga kedaulatan negara dengan dedikasi penuh kepada NKRI,” ujarnya.
Pada kesempatan ini, Pangdam juga memberikan penghargaan kepada peserta yang meraih predikat terbaik, yakni Muhammad Taufik Agung untuk golongan perwira, Marzen Frusda Lumban Gaol untuk golongan Bintara, dan Abdurrachman Saleh untuk golongan tamtama.
Menurut Pangdam, keberhasilan para lulusan ini menandakan kesiapan mereka dalam menghadapi tantangan pertahanan negara.
"Mereka telah dibekali keterampilan militer, mental yang tangguh, serta komitmen tinggi untuk melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia," ungkapnya.
Hadir dalam upacara tersebut sejumlah pejabat, termasuk Dirjen Pothan Kemhan Mayjen TNI Piek Budyakto, Dirsumdahan Brigjen TNI Ferry Trisnaputra, dan para pejabat utama Kodam VI/Mulawarman, seperti Kasdam, Irdam, serta Danrem 091/ASN.
BACA JUGA : Polres Kukar Berhasil Bongkar Peredaran Jaringan Sabu di Tenggarong
“Penutupan ini menjadi tonggak penting bagi pembentukan Komcad Matra Darat, yang kini diperkuat dengan ratusan personel baru yang siap mendukung tugas-tugas strategis pertahanan negara,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: