SOA Dimulai Lebih Awal

SOA Dimulai Lebih Awal

Peresmian penerbangan perdana program SOA orang dari APBN untuk rute Tarakan - Long Bawan, Senin (13/1).HUMAS PEMPROV KALTARA FOR DISWAY KALTARA LEBIH AWAL TARAKAN – Program subsidi ongkos angkut (SOA) penumpang atau penerbangan ke wilayah pedalaman dan perbatasan di Kalimantan Utara pada 2020 ini, terlaksana lebih awal dari sebelum-sebelumnya. Dari rilis Humas Pemprov Kaltara, SOA penerbangan perintis yang didanai APBN atau melalui Kementerian Perhubungan, telah dimulai sejak Senin (13/1). Yakni, untuk rute Tarakan – Long Bawan, Nunukan. “Alhamdulillah, program SOA udara dari APBN tahun ini telah resmi melakukan penerbangan perdana. Semoga dengan program ini dapat meringankan ongkos transportasi masyarakat di wilayah pedalaman dan perbatasan, juga mengurangi disparitas harga kebutuhan pokok,” kata Gubernur Kaltara Irianto Lambrie yang didampingi Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Taupan Madjid, kemarin. Untuk diketahui, tahun ini Kemenhub mengalokasikan anggaran sebesar Rp 32,51 miliar. “Selanjutnya, setelah SOA orang dari APBN melakukan penerbangan perdana, SOA orang dari APBD akan menyusul dalam waktu dekat,” tambahnya. Melalui APBD Kaltara, program SOA penumpang dialokasikan sebesar Rp 13,66 miliar. Dikatakan Kepala Dishub Kaltara Taupan Madjid, program SOA penumpang menggunakan pesawat perintis untuk 2 kegiatan. Yakni, penerbangan perintis penumpang dan angkutan penerbangan perintis kargo. “Dengan bantuan SOA angkutan udara untuk masyarakat Kaltara ini, sebagian biaya tarif tiket pesawat ditanggung oleh pemerintah,” ujarnya. Dikatakan, sasarannya SOA penerbangan adalah daerah pedalaman yang tidak ada moda transportasi lain. Dalam pelaksanaannya dilakukan secara terjadwal dan teratur. “Untuk angkutan udara perintis kargo, kegiatannya adalah angkutan udara niaga dalam negeri yang melayani jaringan dan rute penerbangan untuk menghubungkan daerah terpencil dan tertinggal, atau daerah yang belum terlayani oleh moda transportasi lain, dan secara komersial belum menguntungkan,” jelasnya. Lanjutnya, tujuan program ini adalah membuka isolasi daerah. Selain itu, juga memudahkan aksesibilitas dan mobilitas untuk angkutan barang, penumpang dan barang dengan harga terjangkau sehingga dapat meningkatkan kehidupan masyarakat, serta pertumbuhan ekonomi wilayah. Untuk penerbangan perintis penumpang yang masuk program SOA 2020, rutenya adalah Tarakan - Long Bawan, dan Maratua. Sedangkan untuk rute dari Malinau menuju Long Bawan, Long Ampung, Mahak Baru, Binuang, Long Layu, Long Alango, Long Pujungan, Data Dian dan Long Sule. Sedangkan rute dari Tanjung Selor menuju Long Ampung dan Long Bawan. Dan, untuk rute dari Nunukan menuju Long Bawan. Sementara, rute untuk angkutan penerbangan perintis kargo, rutenya dari Tarakan menuju Long Bawan, Long Ampung, serta Tarakan menuju Long Sule. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: