Mari Mengenal Alfharezzi Buffon Sang Wonderkid Terbaru Milik Borneo FC

Mari Mengenal Alfharezzi Buffon Sang Wonderkid Terbaru Milik Borneo FC

Wonderkid terbaru miliki Borneo FC, Alfharezzi Buffon-istimewa-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Mari mengenal wonderkid terbaru milik Borneo FC, Alfharezzi Buffon. Bek muda Pesut Etam ini berhasil mencuri perhatian, setelah penampilan apiknya bersama Borneo FC di Champhionship Series BRI Liga 1 Indonesia, musim 2023/2024.

Ezzi Buffon, menjadi pilihan utama Pieter Huistra, dalam mengisi posisi center bek, menemani Silverio Juninho dalam mengarungi Champhionship Series.

Seperti diketahui, pada akhir-akhir musim Reguler Series, lini belakang Borneo FC, banyak ditinggalkan pemain-pemain bertahannya.

Seperti Leo Elis yang dibekap cidera serius, yang harus menepi selama satu musim, ada Fajar Fathurrachman dan Komang Teguh yang dipanggil oleh Timnas U-23 dan Il Capitano Diego Michels yang juga mengalami cidera.

BACA JUGA : FIFA Matchday Batal, Timnas Indonesia vs Tanzania Jadi Laga Uji Coba Biasa

Dibalik badai cedera itu, Ezzi Buffon mendapatkan kesempatan untuk menujukan performa terbaiknya dan secara mengujutkan, akhirnya dia berhasil menembus starting lineup Pesut Etam, pada pekan ke 33, saat dikalahkan oleh Arema FC dengan skor tipis 2-1.

Sebelumnya, Ezzi juga mendapatkan kesempatan perdananya bermain di musim ini, pada pekan ke-31 saat berhdapan Madura United.

“Jujur saya kaget, karena diri saya dimasukan ke dalam ke starting lineup, yang merupakan pengalaman pertama saya bisa bermain waktu penuh di kasta tertinggi Sepakbola Indonesia,” ucap pemuda kelahiran 2006 itu.

Pemuda yang masih berusia 18 tahun ini akhirnya mendapatkan kepercayan dari pelatihnya untuk bertandem dengan Silverio, menjadi jendral lini belakang Borneo FC.

BACA JUGA : Meski Peringkat Ketiga, Pelatih Borneo FC Pieter Huistra Tetap Bahagia

Puncaknya terjadi, saat dia berhasil mencetak gol perdananya, pada saat Semifinal Leg kedua Kontra Madura United.

Pada selebrasinya terlihat, dia menagis haru dengan pencapaian karirinya selama ini.

“Saya juga ada rasa grogi tentunya, saya sudah merasakan memainkan banyakya pertandingan karena diberikan kepercayaan oleh pelatih. Selain itu saya juga sering diberikan arahan oleh Silverio, yang membuat saya lebih percaya diri,” ucapnya.

Ezzi Buffon, juga menjadi salah satu faktor dari kemenangan Borneo FC, saat berhadapan dengan Bali United, pada perebutan Juara ketiga Champhionship Series.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: