LMAKB Silaturahmi ke Kantor PUPR Kaltim, Bahas Pembangunan IKN dan Balikpapan

LMAKB Silaturahmi ke Kantor PUPR Kaltim, Bahas Pembangunan IKN dan Balikpapan

Kunjungan Laskar Mandau Adat Kalimantan Bersatu (LMAKB) di Kantor Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Kalimantan Timur di Balikpapan, pada Jumat (17/5/2024). -chandra/disway-

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM – Laskar Mandau Adat Kalimantan Bersatu (LMAKB) Lintas Suku Lintas Agama berkunjung ke Kantor Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Kaltim, di Balikpapan, Jumat 17 Mei 2024. 

Panglima LMAKB Ali Amin mengungkapkan, hal ini dalam rangka menjalin silaturahmi dan menjajaki peluang kerjasama membangun Ibu Kota Negara (IKN) dan Kota Balikpapan.

Kunjungan LMAKB ini dilakukan bersama jajaran pengurus dan anggota organisasi. Dalam pertemuan tersebut, LMAKB menyampaikan kesiapannya untuk berkontribusi dalam berbagai aspek pembangunan. 

BACA JUGA:Krisis Pasokan Air PTMB, Warga Balikpapan Menanti Distribusi Air Konsisten

"Kedatangan kami kesini pertama untuk bersilaturahmi kepada bapak Kepala Balai beserta staf-stafnya. Kedua, kami juga membentuk namanya divisi pengusaha, diwakilkan oleh saudara Alexander. Saya bentuk divisi pengusaha di LMAKB ini agar mereka juga bisa diperhatikan,” ujar Panglima Ali, sapaan akrabnya.

Senada dengan Panglima Ali, Wakil Ketua LMAKB, Belliyanto Luhur turut mengungkapkan rasa terima kasihnya atas sambutan hangat yang diterima oleh pihak Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Kaltim ini. 

Ia pun menekankan pentingnya bimbingan dan saran dari PUPR untuk mendukung peran serta anggota LMAKB dalam membantu memajukan Kaltim, khususnya IKN (Ibu Kota Nusantara) dan Balikpapan.

Disamping itu, Alexander, Ketua Divisi SDM yang membawahi divisi pengusaha, berharap agar LMAKB bisa diberi kesempatan berpartisipasi dalam pembangunan IKN dan Balikpapan. 

"Mungkin singkat katanya kita bisa dibantu dalam berpartisipasi dalam pembangunan IKN maupun Balikpapan pada khususnya agar diberi kesempatan dan dibimbing," ujarnya.

BACA JUGA:Melalui Teknologi, Kelas Pintar Tingkatkan Mutu Pendidikan Balikpapan

Menanggapi hal tersebut, Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Kementerian PUPR, Reiza Resiawan, menyambut kehadiran LMAKB. 

"Saya sangat bersyukur Laskar Mandau bisa hadir disini, tadi banyak informasi yang bisa didapatkan oleh kami. Ternyata Laskar Mandau ini lintas suku, lintas agama dan banyak bidang usaha didalamnya," ungkap Reiza. 

Ia juga menyebutkan kemungkinan kerjasama yang bisa dijajaki lebih lanjut setelah diskusi detail di luar forum ini.

Kunjungan ini, Ia harapkan dapat membuka jalan bagi kerjasama yang lebih erat antara LMAKB dan PUPR, khususnya dalam mendukung berbagai proyek pembangunan di IKN dan Balikpapan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: