Galanita Digelar, Diikuti Lima Tim Balikpapan
Pemain Hildas saat mendapat pengawalan ketat Kariangau di Piala Galanita Askot PSSI Balikpapan, Selasa (24/12/2019) di lapangan FONI Balikpapan. (Andi Muhammad Hafizh/ Disway Kaltim) Balikpapan, DiswayKaltim.com- Kompetisi sepak bola wanita akhirnya digelar, Selasa (24/12/2019) di lapangan FONI Balikpapan. Event yang bertajuk Piala Galanita Askot PSSI Balikpapan itu diikuti lima tim yang berasal Balikpapan. Pertandingan pembuka mempertemukan tim Hildas melawan Kariangau. Skor akhir 1-0 untuk kemenangan Hildas. Gol mereka dicetak Dina Rahmatya di menit 25. Sementara pertandingan kedua tim Guntur Putri menang tipis melawan Beruang Madu Putri dengan skor 1-0. Gol dari Guntur Putri dicetak melalui kaki Maulidya menit 20. Sekretaris Umum Askot PSSI Balikpapan, Warsito menjelaskan bahwa Piala Galanita ini menggunakan sistem setengah kompetisi. Semua tim akan saling bertemu. Penentuan juara berdasarkan perolehan poin terbanyak. Event ini juga sekaligus validasi tim sepak bola putri. Askot PSSI Balikpapan bakal menjadikan Piala Galanita ini sebagai agenda rutin. Sekaligus memperkenalkan sepak bola wanita yang selama ini minim digelar. "Kita semakin intens, paling tidak ini merupakan kampanye untuk sepak bola wanita," kata Warsito kepada Disway Kaltim, Selasa (24/12/2019). Diakuinya para pemain yang mengikuti event ini juga bisa membuka peluang mereka memperkuat Persiba Female FC. Tak hanya itu seandainya Persiba lolos ke Liga 1, maka setiap klub nanti wajib mempunyai tim sepak bola wanita. "Arahnya ke Persiba Female FC juga. Kompetisi Liga 1 kan juga ada sepak bola wanita. Ini persiapan juga untuk Persiba kalau ke Liga 1," tambah Warsito. (fdl)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: