Borneo FC Ogah Pikirkan Tim Lain

Borneo FC Ogah Pikirkan Tim Lain

Borneo FC saat menjalani latihan di Stadion Segiri Samarinda. (Tebe/ Disway Kaltim)  Samarinda, Diswaykaltim.com - Meski laga terakhir Borneo FC di Liga 1 akan dimainkan pada Minggu (22/12/2019) sejatinya nasib Borneo FC ditentukan pada laga Persebaya vs Badak Lampung dan Bhayangkara vs PSIS yang dimainkan sehari lebih cepat. Jika Persebaya dan Bhayangkara meraih kemenangan, maka posisi terbaik andai mampu mengalahkan Persipura adalah di urutan keempat. Jauh dari target Pesut Etam yang ingin mengakhiri musim di posisi kedua. Namun demikian, Borne FC memastikan diri tetap fokus pada pertandingannya sendiri melawan Persipura. "Kami tak memikirkan mereka. Kami bisa saja finish di posisi keempat atau kelima. Dan itu tak menjadi beban sama sekali. Kami hanya fokus meraih kemenangan di laga terakhir," tandas eks pelatih Persib tersebut. Tanpa ingin berhitung angka dan posisi di laga terakhir, Gomez sudah sangat puas dengan apa yang ia dan pemainnya lakukan musim ini. Bahkan jika target tim meleset, Gomez merasa timnya sudah menjalani musim yang luar biasa. "Saya sangat bangga pada pemain. Mereka bekerja sangat keras. Ingat, kami cukup lama di papan atas bahkan pernah diposisi yang benar-benar ideal untuk berada di posisi kedua. Saya pikir itu adalah hal yang luar biasa," tambahnya. Perkataan Gomez cukup masuk akal mengingat 2 musim sebelumnya, Borneo FC selalu berkutat di zona middle-down. Fakta bahwa Borneo FC cukup lama membuntuti Bali United, menjadi bukti bahwa tim asal Samarinda ini punya masa depan yang cerah. "6 bulan lalu, tak ada yang menyangka Borneo bisa seperti ini. Tapi hasil kerja keras kami mampu mengherankan semua orang. Setidaknya itu adalah hal positif dan kami hanya ingin mengakhiri perjuangan kami dengan baik. Itu saja," tutupnya. Sebagai tambahan, musim 2016/17 Borneo berakhir di posisi ke-8. Musim lalu di posisi ketujuh. (ava/fdl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: