Lagu Sungai Sangatta Antarkan Dispar Kutim Raih Juara 3
Samarinda, nomorsatukaltim.com – Kontingen Dinas Pariwisata (Dispar) Kutim meraih juara 3 pada Festival Musik Kreasi Daerah (FMKD) Kaltim Fest 2023 yang dipusatkan di Hall Indoor Samarinda Convention Center, Sabtu (8/7/2023).
Kutim berada di bawah Balikpapan di posisi runner-up dan Kabupaten Paser meraih juara pertama. Tim Dispar Kutim membawakan lagu andalan berjudul "Sungai Sangatta" ciptaan Ahmad Rifanie.
Mereka mengkolaborasikan musik modern dengan campuran tingkilan dan sampe Dayak ditambah gendang.
Dewan juri menilai dinamika, harmonisasi, ritmik, kreativitas garapan dan tingkat kesulitan. Selanjutnya ada ekspresi, kekompakan dan penampilan.
"Hasil ini kita syukuri dan intinya kami mewakili Kutim untuk menyemarakkan FKMD ini. Saya harap ke depan banyak lagi event-event seperti ini karena bagaimana melestarikan musik daerah lebih dikenal. Karena siapa saja bisa menciptakan musik daerah, ini bagian kepada generasi muda untuk bisa mendengarkan dan mencintai musik daerah secara lebih luas," kata Ahmad Rifanie.
Tim Dispar Kutim yang terlibat dalam FKMD Kaltim Fest ada 8 orang di antaranya, frontman Ahmad Rifanie (keyboard), Daniel (Sampe), Kasmin (Okulele), Hermawan (Bass), Sayid (Gambus), Gendang (Ibnu). (*/adv/kutim23_kominfo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: