Pemkot Balikpapan Raih Penghargaan UHC Award 2023

Pemkot Balikpapan Raih Penghargaan UHC Award 2023

Balikpapan, Nomorsatukaltim.com – Pemerintah Kota Balikpapan menerima anugerah penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award Tahun 2023. Penghargaan diberikan atas tingginya jangkauan pelayanan kesehatan dasar di Kota Balikpapan. Penghargaan UHC Award diserahkan langsung Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian dan Direktur BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti kepada Sekretaris Daerah Kota Balikpapan, Mewakili Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, Selasa, 14 Maret 2023.⠀ Pemerintah Kota Balikpapan sendiri, sukses mencapai cakupan semesta jaminan kesehatan atau Universal Health Coverage (UHC). Terhitung sampai Maret 2023, telah mencapai 99,58 persen lebih dari jumlah penduduk di Kota Balikpapan telah terdaftar sebagai peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).⠀ Dengan cakupan itu, hampir seluruh warga masyarakat di Kota Balikpapan telah memiliki payung perlindungan untuk mengakses layanan di fasilitas Kesehatan.⠀ Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Ghufron Mukti mengatakan, penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan Nasional (Program JKN) oleh BPJS Kesehatan hampir memasuki usia 1 dekade.⠀ Dalam kurun waktu yang terbilang singkat ini pula, BPJS Kesehatan telah melalui berbagai tantangan dalam penyelenggaraan Program JKN.⠀ “Alhamdulillah, satu per satu tantangan tersebut mulai terurai dengan beragam solusi yang telah kami upayakan,” kata Ali Gufron dalam sambutannya.⠀ Dengan membaiknya kondisi penyelenggaraan Program JKN bukan hanya berkat upaya dari BPJS Kesehatan, tetapi juga dapat terwujud nyata berkat dukungan dan kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan.⠀ Keterlibatan pemangku kepentingan untuk berkolaborasi dan mendukung penyelenggaraan Program JKN tentu tidak terlepas dari tujuan Program JKN dalam mewujudkan masyarakat Indonesia yang berkualitas dan berdaya saing, terutama dari aspek kesehatan.⠀ “Kami bersyukur karena Program JKN yang diamanatkan kepada BPJS Kesehatan menjadi salah satu program strategis yang mendukung Visi Misi Presiden tahun 2020-2024, yaitu meningkatkan Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan berdaya saing guna mewujudkan manusia yang sehat dan cerdas, adaptif, inovatif, terampil, dan berkarakter, melalui penguatan pelaksanaan perlindungan sosial, dalam hal ini perlindungan sosial di bidang kesehatan,” terang dia.⠀ Penyelenggaraan Program JKN tidak hanya mendukung pencapaian Visi Misi Presiden tahun 2020-2024 tetapi juga mendukung target RPJMN tahun 2020- 2024 yaitu target penduduk Indonesia mendapatkan perlindungan sosial atau Universal Health Coverage (UHC).⠀⠀(adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: