DPRD Balikpapan Silaturahmi Lebaran Dengan Awak Media

DPRD Balikpapan Silaturahmi Lebaran Dengan Awak Media

  Balikpapan, nomorsatukaltim.com - Bertempat di ruang rapat paripurna gedung dewan, Senin (9/5), DPRD Kota Balikpapan bersama Sekretarian Dewan (Sekwan) menggelar silaturahmi lebaran dengan sejumlah awak media yang bertugas di Balikpapan.  Meskipun ramai, kegiatan tetap mengedepankan dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.  Ketua DPRD Kota Balikpapan, Abdulloh  mengatakan melalui kegiatan silaturahmi lebaran ini, sinergi dan kerja sama yang sudah terjalin selama ini, dapat berjalan dengan semakin baik. Sebab kata Abdullloh, sebagai mitra tentu hubungan DPRD Balikpapan dengan awak media harus terjalin dengan baik. Karena kata Abdulloh lagi, awak media lah yang mendukung dan menyampaikan informasi kepada masyarakat terkait dengan tugas-tugas dewan. Oleh sebab itulah tidak lupa secara pribadi Abdulloh menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh awak media yang hadir. "Saya mengucapkan mohon maaf lahir dan batin kepada rekan-rekan pimpinan dan seluruh anggota DPRD Balikpapan, berserta seluruh jajaran baik Sekretaris Dewan (Sekwan) maupun staff. Jika dalam melaksanakan tugas kedewanan ada hal-hal yang kurang berkenan dihati, mohon dimaafkan," ujar Abdulloh. Dan dikegiatan silaturahmi lebaran ini, Abdulloh juga menyampaikan selamat selamat kepada Irvan Taufik. Yang telah dilantik sebagai Seketaris DPRD Kota Balikpapan (Sekwan) dan menjadi bagian dari kelembagaan Dewan Kota Balikpapan. "Semoga Sekwan yang baru ini dapat mejalankan amanah dan membantu kami dalam menjalankan tugas-tugas  kedewanan," harap Abdulloh. Ditemui disela-sela acara, Irvan Taufik mengucapkan terima kasih dan memohon dukungan dan arahan untuk memaksimalkan pelayanan. Taufik pun mengatakan telah menyiapkan beberapa program untuk meningkatkan pelayanan publik Sekretariat DPRD Balikpapan. “Mohon dukungan semua pihak. Agar kinerja kami di Sekretariat DPRD Balikpapan bisa dimaksimalkan,” ujarnya. (adv/ale)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: